Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 SD tema 6, subtema 3, tepatnya halaman 119.
Teman-teman akan menemukan informasi yang disampaikan dari teks bacaan yang berjudul ‘Kemenag Banjarnegara Raih Penghargaan dari KPP Pratama Purbalingga’.
Ketika kita membaca sebuah teks dan ingin memperoleh informasinya, yang perlu kita lakukan adalah membaca judulnya da nisi teks.
Lalu, bandingkan dengan kesimpulan informasi yang kita dapatkan. Judul teks dan isi teks haruslah sesuai agar akhir informasi yang disampaikan tepat sasaran kepada pembaca.
Oleh karena itu, bacalah teks berikut ini dan temukan kunci jawabannya.
Kemenag Banjarnegara Raih Penghargaan dari KPP Pratama Purbalingga
Oleh Gentur Rachma Indriadi - 07 Mei 2017
Pajak adalah pungutan wajib yang dibayar rakyat untuk negara dan akan digunakan untuk kepentingan pemerintah dan masyarakat umum. Sedangkan Wajib Pajak, yakni orang pribadi atau badan yang menurut ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan ditentukan untuk melakukan kewajiban perpajakan. Di Indonesia, setiap orang wajib mendaftarkan diri dan mempunyai nomor pokok wajib pajak (NPWP), kecuali ditentukan dalam undang-undang. Instansi seperti Kementerian Agama melalui pimpinan mendorong pegawainya untuk membayar pajak tepat waktu.
Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara, mendapatkan Penghargaan sebagai Instansi Teladan dalam Pelaporan SPT Tahunan Pegawai dalam acara Apresiasi dan Penghargaan Wajib Pajak Teladan yang diadakan oleh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Purbalingga. Penghargaan di berikan di Pendopo Dipayudha Adigraha, Rabu (4/2/15) bersamaan penghargaan beberapa kategori lainnya.
Bupati Banjarnegara, Sutejo Slamet Utomo menyampaikan “Pajak yang diterima oleh KPP harus memenuhi unsur utama, tepat waktu, dan tepat jumlah”. Setiap WP, baik perorangan maupun instansi dapat menyampaikan laporan pajak melalui kantor pelayanan pajak atau melalui e-filling. Program e-filling merupakan sistem terbaru dari Direktorat Jenderal Pajak melalui internet dan email pribadi untuk laporan pembayaran pajak. E-filling membuat pembayaran lebih mudah dan cepat. Hasil cetak e-filling tetap disertakan bukti dan disetorkan ke kantor pelayanan pajak.
Selain apresiasi bagi wajib pajak yang teladan di kabupaten, dalam acara tersebut juga disampaikan bahwa Direktorat Pajak Kanwil 2 mendapatkan penghargaan juara 1 dalam penerimaan dan pelayanan pajak secara nasional. Penghargaan itu diperoleh karena dikarenakan target yang diberikan oleh Kementerian Keuangan dapat tercapai dan terlampaui secara jumlah dan juga tepat waktu.
Yoyo Satyo Utomo, Kepala Kantor wilayah 2 menyampaikan, dengan penerimaan pajak yang sudah didapatkan 70% akan kembali ke kabupaten dalam bentuk pembangunan fisik, sarana dan prasarana yang berguna bagi masyarakat. “Peningkatan dari sektor pajak untuk tahun 2015 diharapkan bisa meningkat, namun yang utama adalah peningkatan kesadaran untuk membayar pajak”. Target pendapatan pajak tahun 2015 Kanwil 2 Jawa Tengah naik 7,8%.
Kepala Kemenag Banjarnegara, Farhani menyampaikan bahwa penghargaan ini hasil dari sosialisasi juga kesadaran pegawai di lingkungan kemenag, dan dorongan dari berbagai pihak.
Acara tersebut dihadiri oleh Dirjen Kantor Wilayah 2 Jateng, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (forkompimda), Setda kabupaten Banjarnegara, KPP Banjarnegara, KPP Cilacap, KPP Kebumen, KPP Banyumas, Kepala Dinas/ Instansi Vertikal, Camat, Pengusaha, Kepala desa, dan undangan wajib pajak yang mendapatkan penghargaan (Nangim).
Baca Juga: Perbedaan Kritik dan Saran dalam Kalimat Tanggapan, Materi Bahasa Indonesia Kelas 3 SD
Sumber: https://jateng.kemenag.go.id/berita/berita/detail/kemenag-banjarnegara-raih-penghargaan-dari-kpp-pratama-purbalingga
Bandingkan informasi yang diharapkan setelah membaca judul teks dengan informasi yang didapatkan setelah membaca teks tersebut. Ungkapkan hasil perbandinganmu dalam bentuk tabel seperti contoh berikut.
Pembahasan dan awaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD Tema 6, Menuju Masyarakat Sehat Edisi Revisi 2018.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan komputer dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar komputer ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR