Bobo.id - Tanaman hias adalah salah satu hal yang saat ini tengah digandrungi oleh banyak orang. Apakah kamu termasuk?
Jika ya, kamu perlu mengenal beberapa jenis tanaman hias, nih, teman-teman.
Tanaman hias beragam jenis dan bentuknya, dengan keistimewaan dan cara perawatan yang berbeda.
Ada tanaman hias yang membutuhkan banyak air, ada juga tanaman hias yang tidak perlu banyak air seperti kaktus.
Baca Juga: Tak Terbuang Sia-Sia, Ini 2 Manfaat Susu Kedaluwarsa untuk Pupuk Tanaman Hias
Begitu juga dengan sinar matahari, yang dibutuhkan tanaman untuk melakukan fotosintesis.
Ada beragam jenis tanaman hias yang membutuhkan sinar matahari langsung, namun juga ada tanaman hias yang tidak boleh terkena sinar matahari langsung.
Nah, untuk kamu yang ingin mencoba menanam tanaman hias di dalam ruangan, seperti kamar atau ruang keluarga, kamu bisa coba beberapa jenis tanaman ini.
Berikut tanaman hias yang tidak perlu terkena sinar matahari langsung dan cocok dirawat di dalam ruangan.
1. Spider Plant
Spider plant atau dalam bahasa Indonesia disebut tanaman laba-laba, memiliki nama latin Chlorophytum comosum.
Tanaman laba-laba ini mudah beradaptasi di berbagai situasi, sehingga pertumbuhannya juga berjalan dengan lancar.
Tanaman laba-laba dapat ditanam dengan media pot yang digantung, atau di pot yang letaknya di meja.
Tanaman ini justru akan tumbuh dengan subur ketika tidak terlalu banyak mendapat sinar matahari.
Tips perawatannya, kita harus memperhatikan ketika menyiram, jangan sampai membiarkan tanahnya kering.
Baca Juga: Jangan sampai Salah, Ini 4 Cara Tepat Merawat Tanaman Pakis di Rumah
2. Lidah Mertua
Tanaman lidah mertua sudah tidak asing lagi ditemukan di teras dan rumah penduduk Indonesia.
Tanaman bernama ilmiah Sansevieria trifasciata ini bisa tumbuh, meskipun berada di tempat yang kurang cahaya.
Lidah mertua juga bisa berumur panjang dan tidak cepat mati, meskipun kita jarang merawatnya.
Perawatan tanaman ini yaitu jangan menyiramnya secara berlebihan, apalagi jika tidak ada sinar matahari di sekitarnya.
Namun, tanaman ini termasuk beracun bagi hewan peliharaan, teman-teman. Maka kita harus hati-hati menentukan tempat untuk merawatnya.
3. Pakis Maidenhair
Tumbuhan pakis juga merupakan tanaman hias yang bisa tumbuh dengan mudah tanpa sinar matahari langsung.
Tumbuhan pakis maidenhair memiliki nama ilmiah Adiantum raddianum. Daunnya berbentuk seperti kipas yang berkelompok.
Meskipun tumbuhan ini bisa tumbuh dalam keadaan kurang cahaya, mereka membutuhkan tanah yang lembap.
Selain itu, pakis maidenhair lebih suka lingkungan yang hangat, lembap namun tidak basah, serta jauh dari sinar matahari langsung.
4. Pohon Dolar
Nama lain dari pohon dolar ini adalah Zamioculcas zamiifolia dan sering disebut ZZ plant.
Tanaman ini bisa ditemukan dengan mudah di dalam ruangan, seperti kantor, salon, atau tempat-tempat lainnya.
Baca Juga: Perhatikan 4 Hal Ini Ketika Menyiram Tanaman Sukulen, Salah Satunya Jangan Pakai Botol Semprot
Tidak perlu khawatir mati, tanaman ini bisa tumbuh subur meskipun tidak mendapatkan banyak sinar matahari.
Uniknya, selain tidak perlu banyak sinar, pohon dolar juga tidak perlu banyak penyiraman.
Namun, tanaman ini beracun bagi hewan peliharaan.
5. Anthurium
Tumbuhan Anthurium yang bernama ilmiah Anthurnium sp. ini juga dapat tumbuh di dalam ruangan dengan kelembapan tinggi.
Tanaman ini hidup dengan sinar terang namun bukan cahaya matahari langsung.
Selain itu, jenis tanaman ini juga beracun bagi hewan peliharaan.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | The Spruce |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR