Bobo.id - Cantengan bisa disebabkan karena banyak hal, termasuk kesalahan saat memotong kuku.
Tapi, teman-teman tidak perlu khawatir, karena masalah ini bisa diatasi dengan beberapa bahan yang ada di rumah.
Cantengan merupakan infeksi bakteri atau jamur yang berkembang biak di sekitar kuku jari tangan dan kaki.
Saat kulit di sekitar kuku terluka atau ada kesalahan memotong kuku, cantengan ini bisa muncul dengan cepat.
Dalam hitungan hari, bagian kulit di sekitar kuku bisa terinfeksi bakteri dan menyebabkan cantengan.
Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu! Ini 3 Penyebab Kenapa Kuku Kaki Tumbuhnya Lebih Lambat dari Kuku Tangan
Infeksi yang masih ringan, bisa dengan mudah dan cepat diatasi.
Namun bila cantengan sudah menjadi parah, maka teman-teman akan membutuhkan bantuan dari dokter.
Karena itu, sebelum cantengan menjadi semakin parah, lakukan beberapa langkah berikut untuk mengatasinya.
1. Rendam dengan Air Sabun Hangat
Merendam kaki cantengan di air sabun hangat dapat membantu mengurangi bengkak dan nyeri.
Cara menyembuhkan cantengan dengan air sabun hangat cukup praktis.
Siapkan sabun cair dan tuang ke air hangat, lalu tambahkan garam epsom untuk hasil yang lebih baik.
Gunakan campuran tersebut untuk merendam cantengan selama 20 menit sebanyak tiga kali sehari.
2. Rendam dengan Cuka Apel
Selain air sabun, teman-teman juga bisa menggunakan cuka sari apel untuk mengatasi cantengan.
Bahan alami ini memiliki kemampuan antiseptik, antiperadangan, sampai antinyeri.
Baca Juga: Bisa Tumbuh Lebih Cepat di Musim Dingin, Ini 5 Fakta Menarik tentang Kuku yang Jarang Diketahui
Cara mengatasi cantengan dengan cuka apel juga mudah.
Siapkan baskom berisi air hangat yang dikombinasikan dengan 1/4 cangkir cuka sari apel.
Rendam kaki atau tangan yang cantengan selama 20 menit setiap hari.
Setelah itu, keringkan dengan handuk lembut.
3. Oleskan Salep Cantengan
Cara mengobati cantengan lainnya yakni menggunakan salep cantengan yang tersedia di toko obat atau apotek.
Salep cantengan ini dapat mempercepat penyembuhan dan membantu mengurangi risiko infeksi.
Untuk menggunakannya, ikuti petunjuk mengoleskan salep dengan tepat.
4. Gunakan Kaos Kaki dan Sepatu yang Nyaman
Cantengan juga bisa disebabkan penggunaan kaos kaki dan sepatu yang terlalu sesak.
Karena itu, saat cantengan muncul gunakan kaos kaki dan sepatu yang nyaman untuk mencegah kuku tumbuh ke dalam semakin memburuk.
Setelah mengetahui cara mengobati cantengan, teman-teman juga perlu tahu penyebab cantengan.
Cantengan ini bisa disebapkan karena beberapa hal sederhana.
Baca Juga: Tubuh Kita Merinding saat Mendengar Suara Kuku Menggaruk Benda Keras, Apa Alasannya?
Nah, berikut tiga hal sederhana penyebab cantengan yang perlu teman-teman ketahui, agar tidak mengulangi kesalahan tersebut.
Penyebab Cantengan
1. Kesalahan Memotong Kuku
Hal sederhana yang sering menjadi penyebab cantengan adalah memotong kuku.
Kuku jari dan kaki memang harus dirawat agar tidak terlalu panjang dan menjadi tempat kuman berkumpul.
Namun, teman-teman tetap harus berhati-hati saat proses memotong kuku.
Memotong terlalu pendek atau tidak rapi juga bisa membuat kuku tumbuh ke arah yang salah.
2. Cedera pada Kuku
Selain kesalahan memotong kuku, cedera pada kuku juga bisa menjadi penyebab.
Saat jari terjepit pintu, jendela atau teluka karena hal lain, bagian dalam kuku bisa terluka.
Dari luka itu, bakteri bisa masuk dan menyebabkan cantengan muncul.
Baca Juga: Salah Satunya Menghambat Pertumbuhan Kuku, Ketahui Berbagai Dampak Kuku Panjang bagi Kesehatan
3. Sepatu Terlalu Sempit
Seperti disebut sebelumnya, ukuran sepatu yang terlalu kecil atau kaus kaki terlalu ketat juga bisa menjadi penyebab cantengan.
Alas kaki yang terlalu sempit itu bisa memberikan tekanan pada kuku sehingga tumbuh ke arah yang salah.
Karena itu, teman-teman harus memilih kaus kaki, sepatu, atau alas kaki yang pas agar tidak mengalami cantengan.
Nah, itu tadi cara mengatasi cantengan dengan bahan yang ada di rumah.
Cantengan juga bisa muncul karena hal-hal sederhana, karena itu teman-teman harus lebih berhati-hati.
(Penulis: Mahardini Nur Afifah/Amirul Nisa)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,hellosehat.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR