Bobo.id - Teman-teman pernah melihat induk kucing dengan anak-anaknya atau bahkan sedang memeliharanya?
Sama seperti manusia yang baru lahir, anak kucing juga perlu nutrisi yang cukup dari susu induknya. Selain itu, kucing pun membutuhkan perawatan dan perhatian induknya.
Sayangnya, banyak induk kucing yang tiba-tiba pergi meninggalkan anaknya, padahal anaknya belum bisa mencari makan sendiri.
Rupanya, ada berbagai alasan mengapa induk kucing meninggalkan anaknya.
Baca Juga: 3 Alasan Induk Kucing Memindah-mindahkan Anaknya, Ternyata Tak Sembarang Pilih Tempat
Berikut lima alasan induk kucing meninggalkan anaknya:
5 Alasan Induk Kucing Meninggalkan Anaknya
1. Anak Kucing sedang Sakit
Teman-teman perlu memeriksa keadaan anak kucing secara berkala. Segera pisahkan anak kucing yang terlihat sakit atau menunjukkan tanda-tanda sakit.
Sebab, anak kucing yang sedang sakit berisiko ditinggal oleh induknya.
Hal ini karena induk kucing harus melindungi anak-anak lainnya agar tidak tertular. Sehingga anak kucing yang sakit itu terpaksa ditinggal.
2. Induk Kucing Trauma
Induk kucing sebenarnya memiliki naluri yang kuat untuk merawat anak-anaknya.
Namun, ada beberapa induk kucing yang tidak tertarik merawat anaknya atau tidak tahu harus berbuat apa setelah melahirkan anak-anaknya.
Lalu, induk kucing itu pun bingung dan trauma setelah melahirkan dan gagal menyusui anaknya.
Hal ini lalu membuat induk kucing akhirnya meninggalkan anak-anaknya.
Baca Juga: Bikin Terharu, Induk Kucing Ini Berjuang untuk Pindahkan Anak-anaknya Usai Badai Tropis
3. Infeksi Kelenjar Susu
Induk kucing bisa mengalami infeksi kelenjar susu (mastitis).
Infeksi ini bisa disebabkan oleh cakar anak-anak kucing yang secara otomatis akan menggaruk-garuk bagian sekitar puting induknya.
Hal ini membuat puting induk kucing bengkak, keras, dan panas saat disentuh.
Karena rasa tidak nyaman itu, induk kucing pun akan meninggalkan anak-anaknya.
4. Induk Kucing Mencari Makan
Jika induk kucing peliharaanmu pergi meninggalkan anak-anaknya, jangan langsung khawatir dulu, ya.
Sebab, bisa saja induk kucing hanya pergi sementara untuk mencari makan.
Kadang-kadang, induk kucing mencari makan ke tempat yang jauh. Karena itu, mungkin induk kucing akan pergi selama beberapa jam atau bahkan seharian.
Induk kucing perlu makan makanan yang cukup agar ia bisa menyusui anak-anaknya.
Karena itu, pastikan induk kucing peliharaanmu mendapatkan makanan dan minum yang cukup, ya!
Baca Juga: Keluar dari Kandang, Induk Kucing Ini Justru Melahirkan Anaknya di Langit-Langit Rumah
5. Induk Kucing Sakit
Proses melahirkan dan menyusui bisa membuat induk kucing kelelahan atau lemas.
Karena itu, induk kucing bisa saja sakit atau tidak kuat berjalan saat sedang mencari makan.
Bahkan, induk kucing bisa kelihangan nyawa saat sedang mencari makan untuk anak-anaknya.
Karena itu, induk kucing pun tidak kembali menemui anak-anaknya.
Nah, itulah beberapa alasan mengapa induk kucing meninggalkan anak-anaknya. Jika teman-teman menemukan anak kucing terlantar di jalan, sebaiknya bantu dan rawat anak kucing itu, ya!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR