Seperti yang dijelaskan sebelumnya, gigi memiliki beberapa lapisan, yaitu enamel dan dentin. Namun enamel yang merupakan lapisan terluar gigi akan terkikis seiring berjalannya waktu.
Nah, terkikisnya lapisan enamel ini akan membuat lapisan dentin jadi terbuka dan membuat zat makanan dan minuman yang kita konsumsi jadi terserap dan masuk ke dalam lapisan ini.
Saat zat makanan dan minuman terserap ke dentin gigi, maka warna dari makanan dan minuman itu juga akan masuk ke dalam dentin dan menyebabkan timbulnya plak di gigi.
Hal inilah yang kemudian menyebabkan gigi jadi berwarna kekuningan, teman-teman.
Makanan dan Minuman yang Bisa Menyebabkan Gigi Jadi Kekuningan
Ada beberapa jenis makanan dan minuman yang bisa menyebabkan gigi jadi kekuningan, nih.
Apalagi, kalau makanan dan minuman ini sering teman-teman konsumsi. Apa saja, ya, makanan dan minuman yang bisa menyebabkan gigi jadi menguning?
1. Minuman Manis dan Bersoda
Banyak merek soda, minuman manis dan minuman olahraga mengandung asam sitrat, gula asam, dan asam fosfat.
Berbagai kandungan inilah yang akan mengikis enamel dalam jangka panjang, terutama kalau kita tidak menyikat gigi atau berkumur sesudahnya.
Minuman-minuman itu juga sering mengandung pewarna karamel yang bisa menyebabkan perubahan warna pada gigi.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR