Bobo.id - Seorang perawat kelelawar, Moriah, yang bertugas di Bat World Sanctuary di Texas, Amerika Serikat, membagikan kisahnya melalui The Dodo.
Salah satu kisah yang akan dibagikan adalah menceritakan kelelawar tua. Kelelawar tua yang diberi nama Statler ini pertama kali mereka terima pada 2018.
Kelelawar Berusia 33 Tahun
Ketika pertama kali dibawa ke tempat perlindungan, keadaannya cukup parah.
Baca Juga: Haru dan Berakhir Bahagia, Ini Kisah Seekor Anjing yang Berhasil Diselamatkan dari dalam Gua
Statler pada saat itu adalah kelelawar tua berumur 33 tahun yang terserang penyakit arthritis atau radang sendi.
Bahkan, di beberapa bagian tubuhnya terdapat banyak luka yang bisa menyebabkan infeksi.
Selain itu, salah satu mata kelelawar tersebut juga sudah tidak ada, serta tidak diketahui penyebab Statler kehilangan salah satu matanya.
Karena keadaannya yang sudah tidak cocok lagi dengan alam liar, Statler pun hingga sekarang dirawat di Bat World Sanctuary.
Kehidupan Baru Statler
Di tempat ini, para perawat akan membantunya pura-pura terbang agar dia masih bisa bergerak aktif.
Statler mungkin merasa dirinya kembali muda, karena selama latihan terbang, dia tetap melihat ke segala arah, seakan-akan dirinya memang masih bisa terbang.
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR