Setelah makan, anjing itu menunjukan tatapan berterima kasih atas kebaikan kecil yang Wong berikan.
Dari tatapan itu, Wong sadar bahwa anjing ini benar-benar terabaikan dan membutuhkan pertolongan.
Orang di sekitar SPBU juga memberitahu Wong bahwa tempat pengisian bahan bakar tersebut sering dijadikan tempat pembuangan hewan.
Informasi itu membuat Wong dan suaminya membawa anjing itu dalam perjalanannya.
Wong dan suaminya berpikir akan mencarikan tempat berlindung agar Kaia bisa diadaopsi seseorang.
Pada malam pertama Kaia di bawa, anjing itu masih takut untuk masuk ke dalam rumah, hingga suami Wong menemani hewan kecil itu tidur di dalam mobil.
Saat Wong dan suami akan kembali ke Washington, Kaia sudah menjadi anjing yang tidak terpisahkan, bahkan ia dijuluki si magnet kecil.
Baca Juga: Bikin Ingin Pelihara! 5 Ras Anjing Ini Punya Tubuh Mungil yang Lucu dan Menggemaskan
Wong pun memutuskan membawanya ke dokter hewan untuk mendapat semua perawatan termasuk vaksin dan mempersiapkan hewan itu untuk diadopsi orang lain.
Tapi berjalannya waktu, Kaia menjadi anjing yang cepat bergaul dengan anjing-anjing lain milik Wong.
Hingga akhirnya perempuan ini tidak tega untuk melepaskan si magnet kecilnya.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR