Bobo.id - Indonesia memiliki kekayaan alam dan bentuk muka bumi yang beragam.
Keadaan bentuk muka bumi ini disebut keadaan fisiografis. Apa itu keadaan fisiografis?
Fisiografis adalah cabang ilmu geografi yang mempelajari suatu wilayah daerah berdasarkan segi fisiknya.
Di negara Indonesia, keadaan fisiografis meliputi dataran rendah, dataran tinggi, bukit, gunung, hingga pegunungan.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 6, kita akan menyebutkan contoh potensi sumber daya alam yang terdapat pada pegunungan.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Karakteristik Pegunungan
Gunung merupakan salah satu keragaman alam di Indonesia yang memiliki ketinggian lebih dari 600 meter di atas permukaan laut.
Kumpulan atau rangkaian gunung dan bukit disebut pegunungan. Ketinggiannya lebih dari seribu meter di atas permukaan air laut.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Sebutkan Contoh Pemanfaatan Sumber Daya Alam di Sekitar
Pegunungan dapat berupa daerah gunung berapi.
Contohnya, Pegunungan Jayawijaya, Pegunungan Bukit Barisan, Tengger, Kapuas Hulu, dan sebagainya.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR