Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu punya perabotan yang terbuat dari kayu jati di rumah?
Jika ya, pasti perawatannya tidak boleh sembarangan namun kualitasnya bisa bertahan lama, bukan?
Sekarang, coba cari tahu berapa harga rata-rata perabot berupa kursi atau lemari dari kayu jati? Kebanyakan bisa menyentuh angka jutaan rupiah, lo.
Nah, pada pelajaran kelas 4 SD tema 6 ini, kamu akan mempelajari alasan mengapa kayu jati harganya sangat mahal?
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Fakta Kayu Jati
Pohon jati adalah tumbuhan yang cocok tumbuh di iklim tropis seperti di Indonesia. Oleh karena itu, mereka tumbuh baik di lingkungan sekitar kita.
Berdasarkan letak geografis, pohon jati tumbuh menyebar di daerah Asia Selatan dan Asia Tenggara.
Pohon jati dengan mutu terbaik biasanya diperoleh dari pohon yang usianya lebih dari 80 tahun.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Bagaimana Cara Melestarikan Pohon Jati?
Nah, semakin lama usia pohon jati hidup, maka akan semakin mahal harga kayunya.
Selain itu, beberapa bagian tumbuhan jati ternyata bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan.
Jarang ada yang tahu kalau daun jati ternyata memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Contohnya bagian depan daun pohon jati dapat digunakan sebagai penyembuh luka, terutama pada luka bakar.
Ini karena daun jati memiliki sifat antiradang pada kulit, sehingga cocok untuk mengobati luka-luka pada kulit.
Pohon jati memiliki batang pohon dan akar yang kuat dan kokoh.
Hal ini ternyata berguna atau bermanfaat dalam pencegahan bencana banjir juga longsor yang biasa terjadi saat musim hujan.
Akar pohon jati akan menyerap air dalam jumlah banyak, terlebih biasanya pohon jati ditanam dalam jumlah yang banyak juga.
Kayu dari pohon jati juga banyak dimanfaatkan untuk perabotan kayu berkualitas tinggi.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Sebutkan Manfaat Pohon Jati dalam Kehidupan
Cara Menghemat Penggunaan Kayu
Kita sudah mencari tahu fakta dan manfaat kayu jati, saat ini kita juga akan mengenal permasalahannya.
Penebangan liar atau disebut juga dengan illegal logging adalah penebangan hutan yang dilakukan tanpa ijin dan menyalahi kaidah hukum.
Orang-orang yang tidak bertanggung jawab melakukan hal ini dengan alasan ingin memanfaatkan pohon sebagai bahan baku industri dan sebagainya.
Jika persediaan hutan jati di Indonesia semakin berkurang, maka kita juga kehilangan beragam manfaatnya bagi manusia.
Cara menanggulangi penebangan liar adalah dengan melakukan reboisasi.
Reboisasi adalah penanaman kembali hutan yang telah ditebang, atau juga disebut penghutanan kembali.
Reboisasi ini umumnya dilakukan mulai dari menanam benih pohon, lalu merawatnya hingga tumbuh besar.
Reboisasi dapat menyelamatkan bumi dari berbagai dampak buruk pemanasan global.
Dengan adanya banyak tanaman dan pohon, oksigen yang dihasilkan di bumi menjadi semakin banyak.
Nah, itulah alasan harga kayu jati mahal dan fakta menarik pohon jati yang perlu kamu ketahui.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR