Bobo.id - Fish bowl atau akuarium berbentuk bulat adalah tempat yang biasanya dibuat untuk memelihara ikan hias.
Fish bowl yang diberi hiasan tertentu ini tentu sangat menarik menjadi dekorasi ruangan.
Meski begitu, memelihara ikan hias di dalam fish bowl sebenarnya harus dihindari, lo.
Memelihara ikan hias dalam fish bowl justru bisa menyiksa dan menyebabkan masalah kesehatan yang parah untuk ikan peliharaan.
Lalu, apa hal yang membuat fish bowl berbahaya bagi ikan peliharaan?
1. Amoniak Akan Meracuni Ikan
Seperti makhluk hidup lainnya, ikan akan mengeluarkan kotoran.
Kotoran ikan zat bernama amoniak yang akan menjadi zat beracun jika terlalu banyak.
Ikan bisa teracuni oleh zat amoniak yang ada di fish bowl. Karena ukuran fish bowl yang umumnya sempit, maka amoniak bisa sangat berbahaya bagi ikan.
Memberikan filter dan mesin penambah oksigen tidak akan cukup untuk membuang amoniak.
Air fish bowl harus selalu diganti setiap hari, tapi cara ini dianggap kurang praktis.
Sebab, banyak pemelihara ikan hias yang lupa mengganti air akuarium, yang menyebabkan air akuarium bau amoniak.
Amoniak akan membuat air menjadi tidak sehat, sehingga ikan peliharaan akan keracunan dan mati.
2. Kekurangan Oksigen
Sama seperti kita, ikan membutuhkan oksigen.
Pada fish bowl sempit tanpa ada mesin aerasi (penambahan oksigen), maka ikan akan kekurangan oksigen.
Ikan juga menghasilkan karbon dioksida sama seperti kita.
Jika kadar oksigen terus berkurang, dan kadar karbon dioksida semakin bertambah, ikan akan merasa "sesak" dan bisa stres.
Baca Juga: Dianggap Sebagai Pembawa Keberuntungan, Ini 5 Jenis Ikan yang Bisa Dipelihara di Rumah
Jika terpaksa memakai fish bowl, lengkapi dengan tanaman penghasil oksigen dan pasang alat aerator untuk menambah oksigen, ya.
3. Suhu Air Berubah-ubah
Fish bowl memiliki ukuran yang sangat kecil, membuat air sangat rentan terhadap berbagai suhu lingkungan.
Kebanyakan fish bowl kecil tidak memiliki ruang untuk pemanas akuarium, jadi suhu air akan berubah-ubah.
Suhu yang berubah-ubah ini akan membuat ikan merasa terganggu, teman-teman.
Jadi, hindari memelihara ikan hias dalam fish bowl, ya.
Jika ingin menggunakan fish bowl, maka pilihlah jenis ikan-ikan yang sangat kecil.
Lalu, pasang alat alat aerator dan berikan tumbuh-tumbuhan air agar kadar oksigen tetap terjaga.
Agar lebih aman, peliharalah ikan di kolam ikan atau akuarium yang jauh lebih besar dari tubuh ikan.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | The Spruce Pets,KOMPAS.com |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR