Bobo.id - Materi Bahasa Inggris Health and Hospital adalah salah satu materi Bahasa Inggris sekolah dasar yang biasanya muncul dalam ujian.
Sebelumnya, teman-teman sudah memelajari banyak kosakata dan contoh dialog Bahasa Inggris tentang Health and Hospital.
Pada artikel ini, mari kita belajar membahas soal berkaitan materi Bahasa Inggris Health and Hospital.
Contoh Soal Health and Hospital 1
Bella had an accident last week. He had to be brought to the emergency room. Bella fractured her leg and made it difficult for her to walk.
Bella was treated for two weeks in the hospital. Now, Bella walks using a cane. Don't forget, Bella takes her medicine regularly three times a day.
(Bella mengalami kecelakaan minggu lalu. Dia harus dibawa di ruang gawat darurat. Bella mengalami patah tulang kaki dan membuatnya kesulitan berjalan.
Bella pun dirawat selama dua minggu di rumah sakit. Kini, Bella berjalan menggunakan bantuan tongkat. Tidak lupa, Bella meminum obatnya dengan rutin tiga kali sehari.)
1. Why was Bella brought to the emergency room? (1. Kenapa Bella dibawa ke ruang gawat darurat?)
Baca Juga: Materi Bahasa Inggris, Kosakata dan Kalimat Tentang Health and Hospital
- Bella had an accident. (Bella mengalami kecelakaan.)
2. Why does Bella walk with the help of a cane? (2. Kenapa Bella berjalan dengan bantuan tongkat?
- Due to an accident, Bella suffered a broken leg which made it difficult for her to walk. (Karena kecelakaan, Bella menderita patah tulang kaki yang menyebabkan dirinya sulit berjalan.)
3. How many times a day must Bella take her medicine? (3. Berapa kali sehari Bella Harus meminum obatnya?)
- Bella takes her medicine regularly three times a day. (Bella meminum obatnya dengan rutin tiga kali sehari.)
Contoh Soal Health and Hospital 2
Both of Tania's parents are nurses who work in a hospital. Tania's parents taught her to always live a healthy life.
Tania gets used to eating healthy foods and exercising regularly. Tania wakes up every day at 5.30 and exercises for 30 minutes.
(Kedua orang tua Tania adalah perawat yang bekerja di sebuah rumah sakit. Orang tua Tania mengajarinya untuk selalu hidup sehat. Tania membiasakan diri untuk makan makanan sehat dan olahraga rutin. Tania bangun setiap hari pukul 5.30 dan berolahraga selama 30 menit.)
Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris: Health and Hospital
1. What are the job of Tania's parents? (1. Pekerjaan orang tua Tania adalah?)
- Tania's parents are nurses. (Orang tua Tania adalah perawat.)
2. What did Tania's parents teach her? (2. Apa yang diajarkan orang tua Tania padanya?)
- Tania's parent teach her to have healthy life. (Orang tua Tania mengajarkannya untuk bisa hidup sehat.)
3. What time does Tania wake up in the morning? (3. Jam berapa Tania bangun di pagi hari?)
- Tania wakes up at 5.30 in the morning. (Tania bangun tidur pukul 5.30 di pagi hari.)
4. What does Tania do after she wakes up? (4. Apa yang dilakukan Tania setelah bangun tidur?)
- Tania will excercise for 30 minutes. (Tania akan berolah raga selama 30 menit.)
Teman-teman, itulah contoh soal dan pembahasan materi Bahasa Inggris Health and Hospital.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Cambridge Dictionary |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR