Lalu, bagaimana cara astronaut tidur dan makan? Di ruang angkasa, astronaut bertugas di ISS atau International Space Station.
Nah, setiap astronaut yang bertugas di ISS ini ternyata memiliki ruangan kecil yang berfungsi sebagai kamar pribadi atau ruang kerja masing-masing astronaut.
Ruangan ini disebut juga sebagai sleep station, yang di dalamnya bisa digunakan astronaut untuk meletakkan kantung tidur, laptop, serta barang-barang pribadi miliknya.
Astronaut juga membawa persediaan makanan dari Bumi sesuai dengan kebutuhan mereka ketika berada di ruang angkasa.
Namun, ada beberapa makanan dan minuman yang dilarang dibawa, yaitu susu segar, roti, gula, lada, garam, dan minuman bersoda.
Mengapa makanan dan minuman tersebut dilarang? Di pesawat ruang angkasa, benda-benda bisa melayang dengan bebas karena gravitasi rendah.
Jika astronaut membawa makanan dengan ukuran yang kecil, mereka akan merasa kesulitan ketika remahan roti atau butiran gula dan garam melayang.
Baca Juga: Insinyur Kanada Temukan Cara untuk Pergi ke Mars dengan Teknologi Laser, Ini Penjelasannya
Selain dapat membahayakan diri sendiri, butiran kecil dari makanan bisa masuk dan menyebabkan kerusakan pada mesin pesawat dan peralatan penting yang digunakan.
Sementara susu, merupakan minuman yang harus disimpan di lemari es supaya tidak segera basi. Namun, di pesawat ruang angkasa, tidak ada kulkas.
Sedangkan minuman bersoda berbahaya untuk para astronaut karena sulit tertelan saat diminum.
Astronaut juga harus berolahraga
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR