2. Meningkatkan Kesejahteraan
Dengan kebutuhan yang bisa diperoleh dengan cepat, maka masyarakat memiliki waktu lebih untuk melakukan produksi atau pengembangan kemampuan.
Hal itu tentunya akan berakibat pada meningkatnya kesejahtraan masyarakat sekitar.
Seperti dengan adanya pompa air, masyarakat tidak menghabiskan banyak waktu hanya untuk mencari air bersih.
Masyarakat yang bekerja sebagai petani pun bisa lebih fokus memperhatikan kualitas tanaman tanpa mengkhawatirkan air.
Baca Juga: Mengenal Asal Bahan Bakar Minyak atau BBM, Materi Kelas 3 SD Tema 6
3. Mempersingkat Waktu dan Tenaga dalam Bekerja
Seperti manfaat teknologi pada umumnya, tekonologi tepat guna juga membantu mempercepat dan meringankan pekerjaan.
Salah satu teknologi tepat guna yang bisa dijadikan contoh adalah traktor pembajak sawah.
Mesin ini membantu para petani untuk membajak sawah dengan cepat tanpa mengeluarkan banyak tenaga.
Dengan begitu, seorang petani saja bisa menggarap tanah yang luas.
Nah, itu tadi penjelasan tentang tekonologi tepat guna dari kriteria hingga manfaatnya.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR