Bobo.id - Pada pembelajaran Semangat Berolahraga: Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) kelas 6 SD, pelajaran 9, tepatnya halaman 166, materinya adalah kebersihan pangkal kesehatan.
Berapa kali teman-teman mandi dalam sehari? Mandi sebaiknya dilakukan setidaknya dua kali dalam sehari.
Dengan begitu, kebersihan tubuh kita terjaga dan badan tidak lengket karena keringat.
Keringat dan sel kulit mati yang tidak dibersihkan bisa menyebabkan banyak penyakit, terutama penyakit kulit.
Tentu kita tidak ingin badan merasa gatal-gatal atau terinfeksi jamur bukan? Selain itu, ketika membersihkan badan, lebih baik bersihkan dari area wajah, telinga, ketiak, badan, dan jangan lupa alat reproduksi.
Pakaian juga penting dijaga kebersihannya, gantilah celana dalam setiap hari dan cucilah pakaian menggunakan detergen hingga bersih.
Menjaga kebersihan agar sehat adalah bentuk rasa syukur kita terhadap Tuhan Yang Maha Esa, karena kita diberi tubuh yang baik dan kita perlu merawatnya dengan benar.
Untuk semakin memahami materi tentang kebersihan pangkal kesehatan, teman-teman bisa mengerjakan contoh soal dan pembahasannya berikut ini. Yuk, simak!
1. Apa saja materi yang telah kamu pelajari pada pembelajaran kebersihan pangkal kesehatan?
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 6, Sebutkan 5 Kewajiban saat Bermain!
Jawaban:
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR