Bobo.id - Agar kita selalu sehat dan tidak mudah terkena penyakit. Hal pertama yang dapat teman-teman lakukan adalah menjaga rumah tetap sehat dan nyaman.
Apalagi, banyak kegiatan yang kita lakukan di rumah, seperti belajar, bekerja, olahraga, ataupun bersantai.
Oleh karena itu, kebersihan dan kesehatan rumah perlu dijaga.
Dengan rumah yang sehat dan bersih, kita dapat mengurangi stres, memperbaiki suasana hati, dan tidak mudah bermalas-malasan.
Melansir dari Architectural Digest, berikut ini cara-cara yang bisa dilakukan, untuk membuat rumah sehat dan nyaman. Apa saja itu? Yuk, simak!
1. Membuka Jendela
Langkah pertama agar rumah sehat dan nyaman adalah membuka jendela setiap harinya.
Dengan cara ini, udara di dalam rumah tidak pengap dan digantikan dengan udara yang lebih segar.
Ventilasi juga penting dibersihkan agar sirkulasi udara di setiap ruangan selalu lancar.
Baca Juga: Tak Salah Lagi, Ini 5 Langkah Tepat Mencuci Handuk agar Tetap Lembut dan Wangi
Selain itu, membuka jendela pada pagi hari dapat membuat udara segar yang belum terkena polusi masuk ke dalam rumah. Kualitas udara di dalam rumah pun meningkat.
2. Menggunakan Bahan Alami
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR