Lalu dari mana energi panas muncul, ya?
Energi panas muncul dari getaran dan pergerakan partikel.
Artinya, baik zat padat, cair, dan gas, semuanya tersusun dari partikel yang bergerak.
Partikel-partikel tersebut dapat bergetar, bergerak secara acak, dan juga bertabrakan sesuai dengan energi yang dimilikinya.
Nah, adanya pergerakan partikel itulah yang menciptakan bentuk energi yang kita sebut sebagai energi panas atau yang juga disebut energi termal.
Energi panas mengalir dari sumber energi panas, melalui proses perpindahan panas, yakni konduksi, konveksi, ataupun radiasi.
- Konduksi adalah proses perpindahan energi panas atau kalor yang terjadi pada suatu zat tanpa disertai perpindahan partikel-partikel dari zat tersebut.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Bentuk-Bentuk Energi
Contoh konduksi adalah pada saat pegangan panci terasa panas saat diletakkan di atas atas kompor yang menyala.
- Konveksi adalah perpindahan panas atau kalor yang disertai dengan perpindahan bagian zat perantaranya. Contoh konveksi adalah terjadinya angin darat dan angin laut.
- Radiasi adalah energi yang bergerak dalam bentuk gelombang atau partikel kecil dengan kecepatan tinggi. Contoh radiasi adalah sinar matahari yang terasa panas dan hangat.
Contoh Sumber Energi Panas
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | KOMPAS.com,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR