Bobo.id - Capung termasuk pada filum Arthropoda yang memiliki bagian-bagian rongga tubuh.
Arthropoda berasal dari bahasa Latin arthros yang berarti ruas atau buku dan podos yang berarti kaki.
Maka, arthropoda berarti hewan dengan ciri-ciri kaki beruas, dengan tubuh berbuku-buku, atau bersegmen.
Capung adalah hewan yang berjasa sebagai organisme penyeimbang ekosistem perairan, teman-teman.
Hewan capung memiliki tubuh yang terbagi menjadi tiga bagian utama, yakni kepala, toraks, dan abdomen.
capung juga memiliki sayap, kaki, antena, dan banyak organ lain.
Yuk, kenali bagian-bagian rongga tubuh capung berikut yang dilansir dari laman Sciencing.
Bagian-Bagian Tubuh Capung
1. Kepala
Baca Juga: Meskipun Rahangnya Kuat, Capung Tidak Bisa Menggigit Manusia, Inilah Fakta Unik Capung
Pada kepala capung terdapat sepasang mata majemuk yang berukuran besar dan tampak menonjol.
Capung juga memiliki sepadang di kepalanya.
2. Toraks (Dada)
Toraks capung terdiri dari tiga segmen.
Di bagian toraks, terdapat dua pasang sayap dan tiga pasang kaki.
3. Abdomen (Perut)
Capung memiliki abdomen yang terdiri dari 6 hingga 11 segmen.
Predator Perairan
Walaupun kelihatannya sangat indah, sebetulnya capung adalah serangga predator yang ganas.
Baca Juga: Matanya Bisa Melihat ke Segala Arah, Ini Dia Fakta Seru Capung
Capung adalah karnivor yang memangsa hewan lain.
Pada saat masih larva, capung memakan plankton, ikan-ikan kecil, serta larva lain.
Di saat sayap mereka mulai berkembang, capung muda akan memangsa ikan-ikan kecil.
Di saat dewasa, capung merupakan predator alami dari nyamuk, sehingga populasi capung bisa digunakan sebagai agen alami mengontrol nyamuk yang merugikan manusia.
Karena perannya sebagai organisme karnivora, capung memiliki peran penting dalam keseimbangan rantai makanan ekosistem perairan.
Keutamaan capung lainnya adalah memiliki sayap bagian depan yang lebih panjang daripada sayap capung bagian belakang.
Bentuk sayap seperti ini membuat capung dapat terbang sangat cepat hingga mencapai 50 kilometer/jam.
Sayap capung bisa digunakan untuk berbelok dengan gesit ke samping, belakang sampai menyusuri suatu permukaan benda.
Karena kemampuannya ini, capung dinobatkan sebagai serangga tercepat yang ada di Bumi.
Kuis! |
Berapa segmen toraks pada capung? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | britannica,Sciencing |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR