Bobo.id - Saat mendengar cerita lucu, teman-teman pasti akan tertawa terbahak-bahak hingga tidak jarang ada air mata yang keluar.
Air mata tersebut keluar seperti teman-teman sedang menangis, padahal kondisi emosi justru sedang bahagia.
Lalu, kenapa air mata keluar saat sedang tertawa?
Menurut ahli kesehatan, tertawa sampai menangis atau masalah pathological laughter and crying (PLC) merupakan sebuah sindrom yang membuat seseorang tidak bisa mengendalikan ekspresi tangis dan tawa.
Saat tertawa, tubuh akan terguncang yang menyebabkan saluran air mata menjadi tertekan.
Tekanan pada saluran air mata itu akan membuat beberapa tetes air mata ikut keluar.
Hal itu akan membuat teman-teman seperti sedang menangis, walau sebenarnya sedang tertawa bahagia.
Jadi air mata yang keluar saat menangis bisa jadi hanyalah sebuah refleks.
Air mata itu bukanlah air mata emosi yang dihasilkan saat sedih.
Baca Juga: Kenapa Kita Cenderung Menutup Mata Ketika Mencium Aroma Bunga? #AkuBacaAkuTahu
Kondisi ini mirip seperti saat ada debu yang mengenai mata dan air mata keluar seperti menangis.
Jenis-Jenis Air Mata
Disebutkan sebelumnya bahwa air mata yang keluar saat tertawa merupakan air mata refleks.
Selain air mata reflesk, sebenarnya manusia mengeluarkan tiga jenis air mata yang berbeda-beda, lo.
Ada air mata refleks, air mata emosi, air mata basal yang semuanya akan keluar karena sebab yang berbeda-beda.
Air Mata Emosi
Air mata emosi adalah air mata yang paling umum diketahui banyak orang.
Air mata ini akan keluar saat teman-teman sedang sedih, bahagia, atau marah.
Dalam air mata emosi akan memiliki banyak kandungan adekortikotropin yang merupakan zat pembuat emosi.
Baca Juga: Bagaimana Jika Kita Tidak Sengaja Mengonsumsi Plastik? #AkuBacaAkuTahu
Air Mata Refleks
Ada juga air mata refleks yang muncul saat teman-teman tertawa, terkena dabu, asap, ataupun terkena uap bawang.
Air mata ini memiliki tugas sebagai pelindung mata agar tidak mengalami iritasi.
Air Mata Basal
Air mata basal merupakan air mata yang selalu ada di dalam mata.
Fungsi dari air mata ini adalah untuk melembapkan, menutrisi, dan melindungi mata.
Jenis air mata ini diproduksi oleh kelenjar lakrimal yang ada di sisi terluar bagian mata.
Pada air mata ini memiliki kandungan protein dan juga zat antibakteri yang bisa menjaga mata.
Karena itu, air mata basal akan selalu mengalir dari bola mata bagian luar menuju kornea mata dan akan membasahi mata setiap kali berkedip.
Baca Juga: Mitos Mengatakan Kucing Punya 9 Nyawa, Apakah Mitos Ini Benar? #AkuBacaAkuTahu
Itu tadi alasan kenapa kita akan mengeluarkan air mata saat sedang tertawa.
Nah, dengan banyak membaca teman-teman bisa mendapatkan banyak informasi baru yang berguna, seperti alasan menangis saat tertawa.
#AkuBacaAkuTahu
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | hellosehat.com,kelaspintar.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR