Bobo.id - Apakah teman-teman pernah dihinggapi kecoak terbang?
Umumnya kecoak akan mendatangi rumah ketika ada makan atau tempat tempat yang lembap.
Kecoak juga jadi salah satu serangga yang ditakuti oleh banyak orang.
Bagaimana tidak, selain bisa membawa kotoran, kecoak juga suka terbang ke arah kita yang sedang bersantai secara tiba-tiba.
Kecoak yang terbang ke arah seseorang akan membuat orang berlarian dan pergi menjauh.
Lantas, apa ya alasan dibalik kecoak yang suka terbang ke arah kita itu? Yuk, kita cari tahu.
Penerbang yang Buruk
Tahukah teman-teman, walau terkesan selalu mengejar kita, ternyata kecoak tidak benar-benar tertarik pada kita, lo.
Dilansir dari Cockroach Facts, kecoak terbang ke arah manusia secara tidak sengaja atau meluncur secara tidak terkendali ke arah yang salah dengan tergesa-gesa untuk menghindar.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Jelaskan Proses Terjadinya Daur Hidup pada Kecoak
Kecoak berusaha untuk menghindari bahaya yang ditimbulkan oleh manusia, namun justru berakhir terbang ke arah manusia.
Kecoak memang bergerak dengan sangat cepat, namun ia tidak terlalu pintar dalam terbang.
Dilansir dari Live Science, otot-otot yang digunakan kecoak untuk terbang tidak begitu prima.
Daripada terbang, kecoak sebenarnya lebih seperti meluncur dari tempat tinggi ke tempat yang lebih rendah.
Sehingga mereka hanya terbang dalam jangkauan pendek dan kurang terkontrol.
Ini pengecualian bagi beberapa jenis kecoak yang memang memiliki kemampuan terbang jarak jauh.
Tertarik Pada Cahaya
Kecoak kerap tiba-tiba terbang ke arah kita, tepatnya ke arah wajah dan kepala.
Nah, mereka melakukannya bukan karena sengaja ingin mendekati manusia, lo. Alasan lain kecoak terbang ke wajah kita ialah karena ia tertarik oleh cahaya.
Baca Juga: Jangan sampai Banyak Kecoak Berkeliaran di Rumah, Ini 3 Cara untuk Mencegahnya
Dilansir dari How Stuff Works, seorang ahli Entomology di North Carolina State University bernama Coby Schal menyebutkan bahwa adanya cahaya di atas atau di belakang kita menciptakan lingkaran cahaya.
Lingkaran cahaya itu terbentuk di wajah dan kepala kita, itulah yang membuat kecoak tertarik dan seringkali hinggap di wajah atau kepala kita.
Tentu saja mereka melakukan ini bukan untuk melukaimu dan sekadar mengejutkanmu saja.
Akan tetapi, rasa kaget itu bisa menimbulkan kepanikan yang malah berujung kecelakaan.
Perubahan Udara
Walau kemampuan terbangnya buruk, kecoak tetap memiliki kemampuan untuk terbang.
Itu berarti tubuh mereka dirancang untuk bisa merasakan udara di sekitarnya. Kecoak bisa menyesuaikan angin yang berhembus dan mengatur arah terbangnya.
Ternyata, kemampuan itu bisa membuat mereka melakukan satu hal lagi, lo. Yakni mendeteksi lokasi kita.
Dengan merasakan perubahan udara di sekitarnya, mereka tahu posisi kita dan dengan sigap memberikan kejutan.
Baca Juga: Jangan Sampai Mencemari Lingkungan Rumah, Ini 4 Cara Usir Kecoak dengan Bahan Alami
Mekanisme terbang kecoak sering kali seperti ini: mereka terbang ke arah teman-teman dengan kecepatan maksimum.
Lalu saat dekat dengan kita dan melihat kita menghalangi jalan keluarnya, mereka akan segera berbelok dan terbang lagi sesegera mungkin.
Nah, itulah fakta menarik dari kecoak yang suka terbang ke arah kita. Semoga informasi ini bisa menjawab rasa penasaran teman-teman, ya.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,Live Science,How Stuff Works |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR