Ini tidak hanya akan membantu membuat ruangan terasa lebih cerah, tetapi juga memberi teman-teman kontrol lebih besar atas ruang.
4. Gantung Cermin
Trik lain untuk memalsukan lebih banyak cahaya di ruang gelap tanpa jendela adalah menambahkan cermin.
Teman-teman bisa meletakkan cermin secara strategis dekat pencahayaan sehingga cahaya akan terpantul dari cermin dan kembali ke dalam ruangan.
Cara ini bisa menerangi jika teman-teman hanya memiliki lampu dan penerangan di atas kepala.
Baca Juga: Cocok Buat Olesan Roti Tawar, Ini 5 Langkah Penting Membuat Selai Nanas yang Enak, Apa Saja?
5. Jangan Lupakan Beberapa Tanaman
Tahukah teman-teman, walaupun terkesan menambah barang, meletakkan tanaman ternyata bisa membuat ruangan kita menjadi lebih hidup, lo.
Teman-teman bisa memilih tanaman berwarna terang untuk menyebarkan momen kecerahan.
Namun, jangan lupa untuk merawat tanaman itu dengan baik di ruangan tanpa jendela, ya.
Teman-teman bisa menyiramnya dengan benar dan sesekali bawalah ke luar ruangan tanpa jendela agar bisa terpapar sinar matahari.
6. Pilih Seni yang Tepat
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR