Bintik putih pada kuku juga bisa disebabkan oleh infeksi jamur.
Tanda pertama infeksi jamur ini dapat berupa beberapa titik putih kecil pada kuku.
Infeksi dapat tumbuh dan menyebar ke dasar kuku yang menyebabkan kuku tampak terkelupas dan kemudian menjadi tebal dan rapuh.
3. Bisa Disebabkan Genetik
Bintik putih di kuku mungkin merupakan kondisi yang diturunkan, tetapi ini sangat jarang.
Hal ini terjadi karena mutasi (perubahan) gen yang dapat diturunkan oleh salah satu atau kedua orang tua kepada anaknya.
4. Cedera pada Kuku
Baca Juga: Bisa Jadi Tanda Kondisi Kesehatan Tubuh, Apakah Bintik Putih pada Kuku Berbahaya?
Cedera pada matriks atau pangkal kuku yang menghasilkan lempeng kuku dapat menyebabkan bintik-bintik putih pada kuku saat tumbuh.
Namun, karena kuku membutuhkan waktu untuk tumbuh, mungkin cederanya tidak disadari.
5. Obat-obatan dan Keracunan
Beberapa obat dapat menyebabkan bintik-bintik putih pada kuku.
Source | : | Healthline,Kompas |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR