Pengujian beta adalah pengujian yang dilakukan oleh pengguna sebelum suatu produk diluncurkan kepada publik (masyarakat).
Setelah beberapa pengembangan kembali, penambahan fitur edit pesan pun berencana dilakukan lagi.
Meskipun belum diketahui kapan akan dirilis secara resmi, nantinya pesan yang teman-teman edit tidak akan mempunyai informasi tentang riwayat pengeditan.
Tapi, hal ini juga belum pasti dan bisa berubah, karena fitur edit pesan masih dalam tahap pengembangan.
Belum diketahui juga berapa lama waktu yang diperbolehkan seorang pengguna WhatsApp untuk mengedit pesannya setelah dikirimkan kepa pengguna lain.
Informasi mengenai peluncuran firut baru ini masih sedikit dan belum diketahui kapan pengujian betanya. Jadi, teman-teman harus sabar menunggu, ya!
Fitur-Fitur Baru WhatsApp
Baca Juga: Aplikasi WhatsApp Luncurkan 5 Fitur Baru, Apa Saja Fungsinya?
Sebelum mendapatkan informasi mengenai fitur baru pengeditan pesan, kita juga sudah bisa menggunakan fitur baru yang akhir-akhir ini sudah diluncurkan, lo.
Fitur WhatsApp terbaru itu adalah memberikan reaksi pada pesan yang kita terima.
Fitur reaksi ini bisa teman-teman gunakan pada WhatsApp versi Android, iOS, Web, maupun dekstop.
Selain itu, WhatsApp juga memperbarui tampilan panggilan video pada WhatsApp Grup, mereka menambahkan gambar gelombang suara pada tampilannya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR