2. Bunyi Merambat Melalui Benda Cair
Pernahkah kamu melakukan percobaan mendengar bunyi yang dihasilkan dari tumbukan batu di dalam air?
Bunyi yang dihasilkan dari tumbukan batu terdengar oleh telinga kita yang berada di luar air, lo. Ini terjadi karena air merupakan media perambatan bunyi.
Namun, perambatan bunyi melalui media cair lebih lemah dibandingkan perambatan bunyi melalui udara.
3. Bunyi Merambat Melalui Benda Gas
Salah satu bentuk benda gas adalah udara di sekitar kita. Kita dapat mendengar bunyi dari sumber bunyi seperti suara orang lain, alat musik, atau gemuruh petir melalui udara.
Partikel-partikel di udara membantu kita untuk menangkap bunyi yang digetarkan oleh sumber bunyi.
Baca Juga: Contoh Tindakan Apresiasi Seni Budaya, Materi SBdP Kelas 4 SD
Manfaat Perambatan Bunyi
Berikut ini beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari adanya proses perambatan bunyi.
- Mengenal dan membedakan suara dari masing-masing makhluk hidup, seperti suara hewan.
- Mendengarkan lagu dan musik dari media pemutar musik.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR