Bobo.id - Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) untuk Sekolah Dasar melalui jalur zonasi dan afirmasi akan dibuka besok Jumat, 17 Juni 2022.
Di Indonesia, Jawa Barat menduduki peringkat pertama dengan jumlah Sekolah Dasar terbanyak, yakni 19.577 unit.
Nah, untuk membantu teman-teman menentukan sekolah yang dituju, Bobo akan memberikan daftar 10 besar SD Negeri terbaik dari Provinsi Jawa Barat.
Dilansir dari laman resmi Kemdikbud.go.id, berikut ini data sekolah di Jawa Barat yang telah terakreditasi A.
Namun perlu diketahui bahwa daftar ini tidak diurutkan sesuai dengan rangking atau prestasi sekolah.
1. SD Negeri 001 Merdeka
SD Negeri 001 Merdeka Kota Bandung beralamat di Jalan Merdeka No. 9, Brafa, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Banung, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah yang telah terakreditasi A ini sudah menggunakan kurikulum SD 2013 dan dilengkapi dengan akses internet.
Sekolah ini memiliki 36 ruang kelas dengan jumlah peserta didik hingga 1106 siswa.
Baca Juga: 10 Besar Daftar SD Negeri Terbaik di Provinsi Jawa Tengah, Ada Sekolahmu?
2. SD Negeri 093 Tunas Harapan
SD Negeri 093 Tunas Harapan ini terletak di Jalan Cijerah Nomor 116, Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah yang telah terakreditasi A ini sudah menggunakan kurikulum SD 2013 dan dilengkapi dengan akses internet.
Sekolah ini memiliki 834 siswa dengan 16 ruang kelas dan 1 perpustakaan.
3. SD Negeri 003 Pagarsih
SD Negeri 003 Pagarsih terletak di Jalan Pagarsih Nomor 77, Cibadak, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Povinsi Jawa Barat
Sekolah yang telah terakreditasi A ini dilengkapi dengan 25 kelas dengan total jumlah siswa 661. Selain itu, sekolah ini juga dilengkapi dengan 2 laboratorium dan 2 perpustakaan.
4. SD Negeri Kebonjati
SD Negeri Kebonjati ini beralamat di Jalan Siliwangi Nomor 51, Cikole, Kecamatan Cikole,Kota Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.
Baca Juga: Catat! Ini Ketentuan Seleksi Pendaftaran PPDB Jateng 2022 untuk SMA
Sekolah yang telah terakreditasi A ini sudah menggunakan kurikulum SD 2013 dan dilengkapi dengan akses internet.
Sekolah ini memiliki 359 siswa dengan 12 ruang kelas, 1 laboratorium, dan 1 perpustakaan.
5. SD Negeri Dewi Sartika
SD Negeri Dewi Sartika ini beralamat di Jalan Dewi Sartika Nomor 1, Cikole, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah yang sudah terakreditasi A ini dilengkapi oleh 26 ruang kelas dengan 741 siswa, 2 laboratorium, dan 1 perpustakaan.
6. SD Negeri Polisi 1
SD Negeri Polisi 1 Bogor ini beralamat di Jalan Paledang No. 45, Paledang, Kecamatan Kota Bogor Tengah, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah yang telah terakreditasi A ini sudah menggunakan kurikulum SD 2013 dan dilengkapi dengan akses internet.
Sekolah ini memiliki 18 kelas dengan total murid 983 siswa, 2 laboratorium, dan 1 perpustakaan untuk menunjang kegiatan belajar mengajar.
Baca Juga: Jangan Terlewat! Ini Jadwal dan Syarat PPDB SMP Kabupaten Sleman 2022
7. SD Negeri Cibulih 01
SD Negeri Cibuluh 01 ini beralamat di Jalan K.S. Tubun Nomor 222, Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah yang telah terakreditasi A ini sudah menggunakan kurikulum SD 2013 yang dilengkapi dengan 18 ruang kelas, 1 laboratorium, dan 1 perpustakaan.
8. SD Negeri Anyelir 01
SD Negeri Anyelir 01 ini terletak di Jalan Nusantara Raya Nomor 241 RT 01 RW 06, Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah unggul di Depok ini dengan akreditasi A ini sudah menggunakan kurikulum SD 2013 dan dilengkapi dengan akses internet.
Sekolah ini dilengkapi dengan 21 ruang kelas dengan jumlah siswa 709, 1 laboratorium, dan 1 perpustakaan.
9. SD Negeri Bekasi Jaya 01
SD Negeri Bekasi Jaya 01 ini beralamat di Jalan KH. Agus Salim Nomor 122c, Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat.
Baca Juga: Link Pengumuman Hasil Seleksi PPDB Surabaya Jenjang SMP Jalur Afirmasi dan Inklusi
Sekolah yang telah terakreditasi A ini juga sudah menggunakan kurikulum 2013. Sekolah ini memiliki 589 siswa, dengan 11 ruang kelas, 2 laboratorium, dan 1 perpustakaan.
10. SD Negeri Pekayon Jaya VI
SD Negeri Pekayon Jaya VI ini beralamat di Jalan Raya Pekayon, Pekayon Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat.
Sekolah yang telah terakreditasi A ini memiliki 675 siswa dengan 24 ruang kelas, 2 laboratorium, dan 1 perpustkaan.
----
Baca Lagi! |
1. Informasi tentang SD Negeri 001 Merdeka (Halaman 1) |
2. Informasi tentang SD Negeri 093 Tunas Harapan, SD Negeri 003 Pagarsih, dan SD Negeri Kebonjati (Halaman 2) |
3. Informasi tentang SD Negeri Dewi Sartika dan SD Negeri Polisi 01 (Halaman 3) |
4. Informasi tentang SD Negeri Cibulih 01, SD Negeri Anyelir 01, dan SD Negeri Bekasi Jaya 01 (Halaman 4) |
5. Informasi tentang SD Negeri Pekayon Jaya VI (Halaman 5) |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR