Bobo.id - Cara memandikan sugar glider perlu diketahui oleh teman-teman yang masih pemula maupun yang sudah lama memelihara.
Sugar glider atau nama ilmiahnya Petaurus breviceps, disebut juga sebagai possum layang, berasal dari wilayah Tasmania dan Queensland di Australia.
Mereka mempunyai tubuh yang kecil, menggemaskan, dan bulu yang lembut.
Lalu, bagaimana cara memandikannya, ya? Berikut penjelasan mengenai cara memandikan sugar glider. Yuk, simak!
Perlukah Sugar Glider Dimandikan?
Ternyata, sugar glider tidak perlu teman-teman mandikan, lo. Karena, mereka bisa merawat dirinya sendiri seperti kucing.
Memandikan sugar glider hanya membuat sugar glider menjadi stres atau menghilangkan minyak alami yang ada di bulunya.
Oleh karena itu, memandikan sugar glider bukanlah perawatan yang penting ketika memeliharanya.
Namun, jika kita merasa sugar glider terlalu bau atau ada noda di bulunya yang sulit dihilangkan. Teman-teman bisa memandikan sugar glider dengan cara-cara berikut.
Baca Juga: Untuk Pemula, Begini 5 Cara Merawat Sugar Glider yang Baik dan Benar
Cara Memandikan Sugar Glider agar Bersih dan Sehat
Jangan sampai salah perawatan, perhatikan cara memandikan sugar glider dengan benar.
1. Memeriksa Kesehatan Sugar Glider
Sebelum dimandikan, sugar glider harus dipastikan terlebih dahulu kesehatannya. Jika sedang sakit, lebih baik sugar glider tidak dimandikan.
Selain itu, teman-teman harus memastikan sugar glider dalam kondisi tenang.
Karena, sebenarnya sugar glider di alam bebas tanpa beraktivitas tanpa mandi.
Jadi, kebiasaan mandi adalah hal baru bagi sugar glider dan membuatnya stress.
2. Menyiapkan Peralatan Mandi
Peralatan mandi yang teman-teman perlukan untuk memandikan sugar glider bisa berupa:
Baca Juga: Untuk Pemula, Begini 5 Cara Merawat Sugar Glider yang Baik dan Benar
- Tisu basah yang mengandung bahan aman dan tidak mudah mengiritasi.
- Air hangat
- Handuk lembut
- Sampo khusus sugar glider
Alat-alat itu bisa digunakan untuk menggosok tubuh sugar glider yang kotor dengan aman dan sehat.
O iya, jangan sampai menggunakan sampo manusia yang dapat mengiritasi sugar glider, ya.
3. Memandikan Sugar Glider
Peganglah sugar glider dengan telapak tangan dan pastikan mereka nyaman. Lalu, usaplah seluruh tubuh sugar glider menggunakan tisu basah yang aman.
Sehingga, membersihkan kumpulan debu atau menghilangkan bau tidak sedap dari sugar glider.
Baca Juga: Mirip Seperti Tupai, Cari Tahu Fakta Tentang Sugar Glider, yuk!
Selanjutnya, teman-teman bisa mengusap seluruh tubuh sugar glider menggunakan handuk yang sudah dibasahi dengan air hangat.
Kemudian, tuangkanlah sedikit sampo khusus sugar glider ke badannya, sambil diusap serta dipijit.
Jika sudah cukup bersih, bilaslah sugar glider dengan air hangat dan keringkan menggunakan handuk kering.
Selain itu, pastikan tidak memasukkan sugar glider ke dalam wadah penuh air, karena mereka tidak bisa berenang dengan baik bahkan bisa tenggelam.
4. Mengeringkan Sugar Glider
Jika masih teralu basah meskipun sudah dikeringkan menggunakan handuk. Sugar glider bisa teman-teman jemur di luar ruangan tapi di tempat yang teduh.
Jangan menggunakan pengering rambut untuk mengeringkan bulu sugar glider yang basah.
Sebab suhu dan suara dari pengering rambut, bisa menyebabkan sugar glider mengalami kerusakan kulit, telinga, dan mata.
Kesimpulan
Baca Juga: Mirip Seperti Tupai, Cari Tahu Fakta Tentang Sugar Glider, yuk!
Sugar glider tidak perlu mandi dan jangan sampai terkena air, agar mereka tidak kedinginan. Mandikan sugar glider hanya boleh dilakukan jika bulunya memang terlihat kotor dan bau.
Nah, itulah cara memandikan sugar glider agar bersih dan sehat.
Ingat, sugar glider hanya perlu dimandikan jika bulunya benar-benar kotor dan berbau tidak sedap akibat kotorannya yang menempel.
Di luar itu, sugar glider tidak perlu dimandikan dan sudah bisa membersihkannya tubuhnya sendiri.
Sugar glider juga tidak boleh dimasukkan ke dalam air agar tidak tenggelam.
---
Baca Lagi: |
Perlukah sugar glider dimandikan? (halaman 1) |
Cara memandikan sugar glider agar bersih dan sehat (halaman 2) |
Kesimpulan (halaman 4) |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | petsvills.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR