Tak jarang juga, para pustakawan akan bertemu dengan orang-orang berkarakter tidak biasa. Namun, sebagai seorang pustakawan, kita harus belajar tenang.
3. Memiliki Keterampilan Berkomunikasi
Untuk menjadi pustakawan profesional, kita juga harus mempunyai keterampilan berkomunikasi yang baik, teman-teman.
Kita harus memposisikan diri kita sejajar dengan orang-orang yang sedang berkomunikasi dengan kita, teman-teman.
Ini berfungsi agar kita dapat berkomunikasi dan melayani apa yang mereka butuhkan secara efektif.
Baca Juga: Apa Saja Tugas-Tugas dari Seorang Pustakawan? Ini Penjelasannya
Ketika bisa berkomunikasi dengan baik, kita bisa bersikap aktif dan responsif terhadap apa yang dibutuhkan oleh pemustaka.
Selain berkomunikasi, seorang pustawakan juga harus meningkatkan kepekaan terhadap orang-orang yang berkunjung ke perpustakaan.
Sebab, tidak semua orang yang masuk ke perpustakaan datang untuk membaca. Beberapa akan datang untuk mengambil buku-buku itu.
Jadi, ketajaman dan kepekaan merupakan keterampilan yang harus dipelajari dan dikuasai oleh pustakawan.
4. Memiliki Wawasan yang Luas
Syarat menjadi seorang pustakawan selanjutnya adalah memiliki wawasan yang luas, teman-teman.
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR