5. Bersihkan Barang yang Akan Dimasukkan ke Kandang
Tahapan selanjutnya dalam cara membersihkan kandang kucing yang tepat adalah mencuci bersih barang-barang di kandang.
Mainan, tempat makan dan minum, tempat tidur, dan kotak pasir kucing juga wajib kita cuci.
Gunakan air dan sabun/detergen untuk mencuci barang-barang milik kucing.
Pastikan tak ada lagi bulu, air liur, dan sisa kotoran.
Baca Juga: Kucing Suka Menjilati Kita, Apakah Air Liur Kucing Berbahaya?
6. Keringkan dan Kembalikan ke Dalam Kandang
Jika semua tahap sudah dilakukan, maka selanjutnya adalah menunggu kandang dan barang-barang kucing kering.
Setelah semua kering, maka kita bisa masukkan kembali semua barang kucing ke dalam kandang.
Berikan makanan, minuman, dan pasir baru untuk kucing.
Nah, itu tadi enam cara membersihkan kandang kucing yang tepat. Kalau sudah selesai semua, kita bisa mengembalikan kucing ke dalam kandang, ya.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR