Walau saat itu Otie terlihat selalu murung, namun Alyssa Keeling merasa ingin membawanya pulang ke rumah dan menjadikannya anggota keluarga.
Setelah mengurus semua keperluan, Otie dibawa pulang dan hal mengejutkan pun terjadi saat itu.
Saat Otie sampai di rumah barunya, seketika sikapnya berubah drastis.
Otie yang sangat pendiam dan murung, tiba-tiba menjadi lebih bahagia, bersemangat, dan tidak malu berdekatan dengan keluarga barunya termasuk Alyssa Keeling.
Pemikiran orang-orang tentang Otie yang dikira tidak akan bisa ramah karena sikapnya dipenampungan pun dipatahkan oleh Alyssa Keeling.
Otie menjadi hewan yang sangat menja dan suka berdekatan dengan ibu barunya.
Bahkan kucing ini tidak canggung untuk bermain dengan kucing lain yang sudah ada lebih dulu.
Baca Juga: Kucing Lebih Baik di Kandang atau Dilepas? Ini Penjelasannya
Bahkan kucing ini menjadi sangat aktif dan suka bermain dengan berbagai jenis mainan yang diberikan padanya.
Alyssa Keeling mungkin menjadi penyelamat bagi Otie dengan membawanya keluar dari penampungan.
Namun bagi Alyssa Keeling, mendapatkan Otie sebagai bagian keluarganya adalah sebuah keberuntungan.
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR