7. Saling membantu teman yang sedang kesusahan tanpa memperhatikan latar belakang.
8. Menghormati upacara adat dan kebudayaan dari masing-masing daerah di Indonesia.
9. Menghormati budaya yang ada di tempat yang kita kunjungi maupun tinggali.
10. Belajar mendengar dan menghargai setiap pendapat yang bertentangan dengan pendapat kita pribadi.
Manfaat Menjaga Keberagaman Indonesia
Keberagaman budaya di Indonesia memiliki peran dan fungsi sebagai pembentuk sikap toleransi masyarakat.
Budaya dari satu daerah sama berharganya dengan budaya daerah yang lain.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Pentingnya Fotosintesis bagi Bumi
Kesadaran inilah yang membuat rakyat Indonesia paham arti dari toleransi dan cara melakukannya.
Dengan mempelajari dan menjaga keberagaman budaya di masyarakat, kita bisa semakin menghargai banyak budaya dari daerah lain.
Keberagaman Indonesia yang dijaga dan dilestarikan nantinya juga dapat diperkenalkan sebagai kebudayaan nasional.
Kebudayaan nasional merupakan suatu kebudayaan yang didukung oleh sebagian besar warga dari suatu negara dan bersifat khas, serta memberikan identitas bagi negara tersebut.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR