Biji semangka ini masih dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu biji panjang, sedang, dan juga pendek.
Sedangkan dari beratnya, biji semangka masih dibagi menjadi tiga jenis, yaitu biji ringan, sedang, dan berat.
2. Kecambah
Pada proses daur hidup, biji nantinya akan berubah menjadi kecambah.
Untuk bisa berubah menjadi kecambah, memerlukan kondisi lingkungan yang optimal agar biji bisa tumbuh.
Pada kondisi tanaman budidaya, petani akan melakukan cara khusus untuk mempercepat proses biji berubah menjadi kecambah.
Cara yang biasa dilakukan adalah dengan merendam biji dalam air bersih selama 24 jam atau sehari penuh.
Perendaman ini dilakukan agar zat penghambat pada bagian kulit benih larut, sehingga biji bisa tumbuh dengan lebih mudah dan cepat.
3. Tanaman Muda
Fase selanjutnya adalah tanaman muda, yaitu saat kecambah sudah berubah menjadi tanaman yang ditandai dengan adanya daun.
Selain itu, pada tanaman muda juga akan ada batang dan akar yang lengkap.
Baca Juga: Mengenal Bagian-Bagian Biji Tumbuhan, Materi Kelas 3 SD Tema 1
Contoh Bentuk Kesenian Tradisional di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR