Jennifer bahkan bisa melakukan aktivitas sehari-harinya dalam wujud superheronya, teman-teman.
Ini bisa dilihat dalam trailer yang sudah dirilis, dimana Jennifer lebih sering berada dalam wujud She-Hulk termasuk saat sedang bekerja sebagai pengacara.
Menariknya, kepercayaan diri yang didapat dalam wujud She-Hulk ini bisa membantunya dalam menyelesaikan tugasnya dengan lancar.
2. She-Hulk dapat Menghancurkan Dinding Keempat
Jauh sebelum karakter Deadpool muncul dalam komik, She-Hulk telah ditetapkan sebagai karakter yang bisa menghancurkan dinding keempat.
Perlu diketahui, dinding keempat adalah dinding imajiner tidak terlihat yang memisahkan aktor dari para penonton.
Jadi, penonton dapat melihat melalui dinding ini, tetapi para aktor bahkan tidak sadar akan keberadaannya.
Meski begitu, Jennifer menunjukkan kesadaran diri bahwa dia berada dalam sebuah komik dan pernah juga berbicara pada pembaca dan penulis komik.
Ia juga sering menggunakan kemampuan menghacurkan dinding keempat untuk melompati halaman komik, teman-teman.
3. Pernah Menjadi Anggota Fantastic Four
Tahukah teman-teman? Dalam komik, Jennifer pernah bergabung menjadi anggota kelima Fantastic Four. Ini karena The Thing sedang tidak aktif.
Baca Juga: Polisi Ini Pakai Kostum Superhero Saat Kunjungi Anak-anak yang Sakit
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR