Bobo.id - Apa fungsi ide pokok? Biasanya teman-teman akan mempelajari fungsi ide pokok pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Ide pokok ini bisa kita temukan dalam setiap paragraf bacaan, sehingga kita pun bisa mengerti permasalahan atau inti yang sedang dibahas.
Ide pokok merupakan kalimat utama yang berisi pemikiran dan dasar yang diterangkan kalimat lainnya.
Dalam setiap paragraf, umumnya kita akan menemukan satu ide pokok yang dapat menjelaskan keseluruhan isi paragraf.
Ide pokok itu bisa kita temui dengan menemukan kalimat utama yang ada di awal paragraf maupun di akhir paragraf.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fungsi ide pokok, simak pembahasan berikut ini, yuk!
Apa Fungsi Ide Pokok?
Ide pokok bisa juga disebut sebagai sebuah gagasan atau permasalahan yang ingin disampaikan penulis.
Selain itu, ide pokok juga disebut sebagai gagasan pokok, gagasan utama, atau pikiran utama, dalam bacaan.
Ide pokok ini sifatnya penting dan bisa ditemukan dalam setiap paragraf. Sehingga, pembaca bisa memperoleh informasi penting secara berurutan hingga akhir.
Adanya ide pokok dalam sebuah paragraf tentu saja memiliki fungsi, teman-teman.
Baca Juga: Nama Lain dari Ide Pokok, Ciri-Ciri, dan Cara Menentukannya
Salah satunya adalah untuk memudahkan pembaca mengetahui inti atau pokok bahasan dalam suatu paragraf yang dibaca.
Hal ini berguna supaya inti dari sesuatu yang disampaikan dalam paragraf dapat dengan mudah tersampaikan.
Melalui identifikasi ide pokok, kita bisa mengetahui dan menjelaskan inti dari sebuah bacaan dengan mudah.
Selain itu, ide pokok juga akan membantu penulis untuk mengembangkan sebuah alur tulisan.
Ciri-Ciri Ide Pokok
Sebagai gagasan yang sangat penting dalam sebuah paragraf, ide pokok tentu memiliki ciri khusus.
Ciri khusus ini bisa memudahkan kita untuk menemukan ide pokok dengan mudah, teman-teman.
Berikut ini Bobo sajikan beberapa ciri-ciri dari ide pokok, antara lain:
1. Keberadaan Tidak Berbelit
Keberadaan ide pokok dalam sebuah paragraf tidak berbelit dan maknanya tidak boleh sempit maupun terlalu luas.
Hal ini berfungsi supaya pembaca dapat mudah untuk menangkap apa ide pokok yang ada dalam suatu paragraf.
Baca Juga: Apa Itu Ide Pokok dalam Bacaan? Ini Penjelasan Lengkapnya
2. Ide Pokok Dinyatakan secara Jelas
Selain tidak berbeit, sebuah ide pokok juga harus ditulis atau digambarkan dengan jelas oleh si penulis.
Selain itu, apa yang akan disampaikan atau inti dari gagasan tersebut juga harus dinyatakan dengan jelas.
3. Bersifat Umum
Sebuah ide pokok harus mengandung suatu hal yang bersifat umum untuk kemudian dikerucutkan lagi.
Ini berarti pembuatan ide pokok dimaksudkan bisa dijabarkan dengan spesifik pada kalimat-kalimat berikutnya.
4. Memiliki Kalimat Pendukung
Sebuah ide pokok tidak berdiri sendiri. Oleh karena itu, ia harus memiliki kalimat pendukung atau sebuah ide yang jelas.
Kalimat pendukung ini berguna untuk memberikan penjelasan lebih lanjut terkait ide pokok sehingga paragraf jadi padu.
Cara Menentukan Ide Pokok Suatu Paragraf
Bobo punya tips nih agar teman-teman bisa menentukan ide pokok suatu paragraf dengan cepat dan mudah. Simak, yuk!
Baca Juga: Contoh Ide Pokok Paragraf Deduktif dan Induktif, Lengkap dengan Cara Menentukannya
1. Baca dan cermati setiap kalimat di dalam paragraf
Untuk menemukan ide pokok, maka kita perlu membaca dan mencermati setiap kalimat yang ada di dalam suatu paragraf.
Selain itu, ketika membaca sebuah paragraf, sebaiknya bacalah dengan teliti agar mudah menemukan ide pokok atau gagasan utama.
2. Mengenali ide / kata benda / subjek yang mendominasi paragraf
Setelah membaca setiap kalimat yang ada di dalam paragraf dengan teliti, setelah itu kita bisa mengenali setiap benda / objek di dalam paragraf tersebut.
Dengan begitu, paragraf utama bisa ditemukan dengan mudah.
Ketika melakukan cara ini, lakukan juga dengan teliti agar hasil identifikasi kata benda atau subjek dapat dilakukan dengan maksimal.
3. Tentukan 1 kalimat mana yang paling cocok menjadi kalimat utama
Ide pokok terdiri dari kalimat yang dapat mewakili keselurahan saat bercerita.
Oleh sebab itu, apabila ingin menemukan ide pokok, sebaiknya temukan 1 kalimat yang ada di dalam paragraf bisa mewakili semua paragraf yang ada.
4. Temukan ide pokok dalam kalimat utama tersebut
Baca Juga: Mencari Ide Pokok Bacaan 'Kejayaan Bahari Masa Lalu', Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 1
Nah, setelah melakukan semua cara di atas, maka sampailah pada cara terakhir, yaitu menentukan ide pokok.
Ide pokok bisa ditandai karena berada dalam kalimat yang bisa berdiri sendiri tanpa bantuan kalimat pendukung.
Nah, itulah jawaban dari apa fungsi ide pokok yang perlu teman-teman ketahui. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan ide pokok? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR