Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 2, kita akan belajar tentang jenis-jenis tanggung jawab sebagai warga masyarakat.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tanggung jawab memiliki arti keadaan wajib menanggung segala sesuatu.
Tanggung jawab adalah sikap atau perilaku seseorang yang untuk melakukan kewajiban dan tugasnya, yang dilakukan dengan baik.
Pada buku tematik kelas 5 SD tema 2 halaman 50, kita akan menemukan pertanyaan apa jenis-jenis tanggung jawab warga masyarakat.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya?
Kali ini Bobo ingin menjelaskan tentang jenis-jenis tanggung jawab warga masyarakat. Simak, yuk!
1. Memelihara Ketertiban dan Kemanan Hidup Bermasyarakat
Memelihara ketertiban dan keamanan hidup bermasyarakat menjadi tanggung jawab setiap anggota masyarakat.
Ketertiban dan keamanan hidup bermasyarakat ini bisa diupayakan dengan membuat peraturan untuk dipatuhi bersama segenap warga masyarakat.
Contohnya seperti membuat peraturan jam malam masyarakat dan jadwal kegiatan ronda malam, teman-teman.
Peraturan jam malam dan jadwal kegiatan ronda malam ini sudah seharusnya dipatuhi dan dilaksanakan setiap anggota masyarakat.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Tanggung Jawab sebagai Warga Masyarakat
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR