Misalnya saja api yang jumlahnya terbatas bisa digunakan untuk memasak, sumber penerangan, hingga penghangat ruangan.
Namun, ketika api jumlahnya banyak justru bisa menjadi bencana bagi manusia karena dapat menimbulkan kebakaran.
Alat Pemuas Kebutuhan Berdasarkan Proses Pembuatannya
Berdasarkan proses pembuatannya, alat pemuas kebutuhan dibedakan menjadi tiga, yakni barang mentah, barang setengah jadi, dan barang jadi.
Berikut ini penjelasan lengkap tentang tiga alat pemuas kebutuhan berdasarkan proses pembuatannya.
1. Barang Mentah
Barang atau bahan baku merupakan barang yang perlu melalui proses produksi sebelum digunakan oleh masyarakat.
Misalnya, kayu gelondongan yang perlu diolah untuk dapat digunakan menjadi meja dan pintu.
Selain itu, padi yang perlu diolah menjadi nasi hingga gandum yang perlu diolah agar menjadi tepung gandum.
2. Barang Setengah Jadi
Sementara itu, barang setengah jadi adalah barang yang belum dapat dikonsumsi dan masih dalam proses produksi.
pBaca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Jenis Usaha Ekonomi Masyarakat
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR