Sehingga, memberikan nuansa makna yang lebih indah pada bait puisi.
Kalau persamaan kata dari ‘Matahari’ lainnya seperti baskara, syamsi, rawi, dan syamsu sering ditemukan dalam teks kuno zaman dahulu untuk menyebutkan matahari.
Arti Kata dari ‘Matahari’ Menurut KBBI
Selain mengetahui kata lainnya, lebih baik teman-teman mengetahui arti kata ‘Matahari’ menurut KBBI.
Teman-teman bisa mengetahui arti suatu kata dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang diperbaharui secara berkala.
KBBI ada yang dicetak atau kita bisa langsung mencarinya di laman KBBI melalui ponsel dan komputer.
KBBI adalah suatu kamus ekabahasa resmi bahasa Indonesia, yang disusun oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.
Berikut, arti kata ‘Matahari’ yang termasuk kata benda (noun) menurut KBBI:
- benda angkasa, titik pusat tata surya berupa bola berisi gas yang mendatangkan terang dan panas pada bumi pada siang hari
Matahari Sebagai Pusat Tata Surya
Matahari adalah bintang yang berwujud bola plasma panas dan terang, bukan bola api. Usia matahari diperkirakan sudah 4,5 miliar tahun sejak tata surya terbentuk.
Baca Juga: Kata Lain dari 'Guru' Beserta Contoh Penggunaannya dalam Kalimat
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,gramedia.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR