Bobo.id - Salah satu kewajiban manusia terhadap lingkungan adalah menghemat penggunaan air untuk keperluan sehari-hari.
Meskipun air merupakan sumber daya alam yang selalu tersedia di alam, air tetap harus dilestarikan dengan cara dihemat.
Sebab,jika tidak dijaga kelestariannya, manusia dan makhluk hidup lain bisa kekurangan air atau mengalami krisis air di masa depan.
Nah, pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 2, kamu harus mencari tahu alasan mengapa semua orang harus menghemat air.
Yuk, cari kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Pentingnya Menghemat Air
Menghemat air penting dilakukan semua orang sebagai salah satu cara melestarikan lingkungan.
Mengapa manusia harus menghemat air? Hemat air dapat mencegah risiko terjadinya krisis air di Bumi.
Menurut data dari Perserikatan Bangsa-Bangsa, ada 783 juta orang yang tidak memiliki akses air bersih karena adanya pencemaran air.
Ini berarti sebanyak 783 juta orang dari seluruh dunia mengalami krisis air bersih. Apa itu krisis air bersih?
Krisis air bersih adalah sedikitnya jumlah air yang tersedia untuk memenuhi kebutuhan air di suatu wilayah.
Baca Juga: Contoh Sumber Daya Alam yang Banyak Dijumpai di Pasar, Materi Kelas 4 SD Tema 2
Makna Pancasila Sila Ketiga bagi Masyarakat, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR