Bobo.id - Pada pelajaran matematika kelas 4 SD kurikulum merdeka, kita akan mempelajari Bab 5: Pembagian dengan Bilangan Satu-Angka.
Salah satunya kita akan mempelajari bagaimana cara membagi sebuah bilangan dan pembaginya dengan cara pembagian bersusun.
Agar lebih memahami materi pembagian bersusun, kita bisa coba kerjakan soal-soal pada halaman 45 - 46.
Kalau sudah dikerjakan, coba cocokkan jawabanmu dengan kunci jawaban berikut ini, yuk!
Soal 1
Kita ingin membagi 48 permen karamel sama rata terhadap 9 anak. Berapa permen yang akan diterima setiap anak dan berapa sisanya?
Jawab:
48 : 9 = 5 sisa 3
Jadi, masing-masing anak akan mendapatkan 5 buah permen. Kemudian permen yang tersisa ada 3 buah.
Soal 2
Kita ingin membagi 48 permen sama rata kepada 8 anak. Berapa banyak permen yang akan diterima setiap anak? Ayo pikirkan bagaimana cara menghitungnya dengan cara bersusun.
Jawab:
48 : 8 = 6
Jadi, masing-masing anak akan mendapatkan 6 buah permen.
Soal 3
Ayo cek jawaban soal pembagian berikut.
1. 48 : 8 = 6
6 x 8 = ?
Jawab:
6 x 8 = 48.
2. 48 : 9 = 5 sisa 3
9 x 5 + 3 = ?
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Persamaan Perbandingan Senilai
Jawab:
9 x 5 + 3 = 45 + 3
9 x 5 + 3 = 48.
Soal Latihan
1. 13 : 2 = ?
Jawab:
13 : 2 = 6 sisa 1
Pembuktian -> 2 x 6 + 1 = 12 + 1 = 13.
2. 62 : 7 = ?
Jawab:
62 : 7 = 8 sisa 6
Baca Juga: Contoh Soal Matematika Menyelesaikan Perbandingan pada Persamaan Linear
Pembuktian -> 7 x 8 + 6 = 56 + 6 = 62.
3. 32 : 5 = ?
Jawab:
32 : 5 = 6 sisa 2
Pembuktian -> 5 x 6 + 2 = 30 + 2 = 32.
4. 57 : 8 = ?
Jawab:
57 : 8 = 7 sisa 1
Pembuktian -> 8 x 7 + 1 = 56 + 1 = 57.
5. 7 : 3 = ?
Jawab:
Baca Juga: Contoh Soal Latihan Matematika Cara Menyederhanakan Persamaan Aljabar
7 : 3 = 2 sisa 1
Pembuktian -> 3 x 2 + 1 = 6 + 1 = 7.
6. 21 : 7 = ?
Jawab:
21 : 7 = 3
Pembuktian -> 7 x 3 = 21.
7. 30 : 6 = ?
Jawab:
30 : 6 = 5
Pembuktian -> 6 x 5 = 30.
8. 54 : 9 = ?
Baca Juga: Contoh Soal Cara Menghitung Persamaan Aljabar dengan Desimal dan Pecahan
Jawab:
54 : 9 = 6
Pembuktian -> 9 x 6 = 54.
9. 36 : 4 = ?
Jawab:
36 : 4 = 9
Pembuktian -> 4 x 9 = 36.
10. 8 : 2 = ?
Jawab:
8 : 2 = 4
Pembuktian -> 2 x 4 = 8.
Nah, itulah tadi soal dan kunci jawaban materi pembagian bersusun halaman 45 - 46 buku matematika kurikulum merdeka kelas 4 SD.
Baca Juga: Cari Jawaban Persoalan 1 Bab 2: Pembagian, Buku Matematika Kurikulum Merdeka Kelas 4 SD
Sumber: Buku Belajar Bersama Temanmu Matematika untuk Sekolah Dasar Kelas IV - Volume 1
Kuis! |
Jika ada 32 cokelat dan harus dibagi pada 5 orang. Berapa cokelat yang didapatkan masing-masing orang? dan berapa sisanya? |
Petunjuk: Cek halaman 4! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR