Australia adalah negara dengan luas terbesar ke-6 di dunia, dengan area sebesar 7,692 juta km2. Namun, penduduk Australia relatif sedikit, hanya sebesar 22 juta jiwa saja.
Sebaran penduduk di Australia tidak merata, karena keadaan alam yang berbeda-beda.
keadaan alam wilayah bagian timur dan selatan Australia sangat subur dan memiliki curah hujan banyak, serta lokasi di pesisir memudahkan transportasi barang.
Akibatnya wilayah ini sangat padat penduduk dan kota besar di Australia terletak di wilayah ini.
Sebaliknya kondisi wilayah pedalaman dan bagian barat Australia berupa gurun yang kering dan tandus, sehingga tidak banyak orang yang tinggal di tempat ini.
Namun, wilayah di sekitar pesisir timur dan selatan sangat subur karena curah hujan tinggi dan digunakan sebagai wilayah pemukiman, perternakan dan pertanian.
Di wilayah ini berdiri kota besar seperti Melbourne, Sydney, Canberra, dan Adelaide berada di wilayah pesisisr timur dan selatan ini.
Perbedaan kondisi ini disebabkan adanya rangkaian pegunungan Australian Alps, yang membentang di bagian timur, sehingga menghalangi angin kaya uap air dari Samudera Pasifik.
Oleh sebab itulah Australia bagian timur sangat subur.
Meski penduduknya tidak sebanyak bagian timur dan selatan, masih ada beberapa kota padat penduduk di Australia barat yang berkembang di dekat aliran sungai besar,
Contohnya adalah Perth, ibukota negara bagian Australia Barat, yang terletak di daerah aliran Sungai Swan.
Baca Juga: Pengaruh Letak Astronomis dan Geografis Terhadap Kondisi Iklim 5 Benua
----
Kuis! |
Sebutkan komoditas Australia! |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas,Bobo,Britannica |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR