Penyebab mimpi terjatuh hingga tersentak bangun atau hypnagogic umumnya adalah rasa tertekan, stres, gelisah, lelah, kurang tidur, atau kebanyakan kafein bisa memperparah keadaan ini.
Para ahli juga mengatakan bahwa rasa lelah karena aktivitas di siang harinya, seperti olahraga atau aktivitas fisik berat, juga bisa memicu hypnagogic muncul.
Untuk mengatasinya, biasakan untuk menenangkan pikiran sebelum tidur.
Pemicu lain mimpi terjatuh lalu tersentak adalah suhu dingin, lo.
Tubuh manusia memang otomatis akan terbangun apabila suhu di dalam ruangan atau kamar tidur menjadi dingin.
Tubuh akan berusaha membangunkan kita agar kita terjaga dan mencari cara untuk menghangatkan tubuh.
Oleh karena itu, kita sering terbangun di tengah malam saat udara dingin, hanya untuk membetulkan letak selimut.
Nah, itu termasuk mekanisme pertahanan tubuh terhadap suhu dingin, lo, teman-teman.
Selain cuaca dingin, rasa haus juga akan membuat tubuh gelisah dan akhirnya mimpi terjatuh hingga terbangun.
Tubuh akan berusaha memberikan sinyal pada otak agar terbangun untuk meminum air.
Sinyal tubuh pada otak yang terjadi secara tiba-tiba ini umumnya akan membuat kita bermimpi aneh, hingga pada akhirnya terbangun.
Baca Juga: Konon Bisa Bikin Mimpi Buruk, Ini Penjelasan Larangan Meletakkan Cermin di Depan Tempat Tidur
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Bobo |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR