Bobo.id - Teman-teman kelas 4 SD, di buku pelajaran Bahasa Inggris kurikulum Merdeka kelas 4 SD Unit 10 kita akan belajar tentang aktivitas sehari-hari.
Di Unit 10: He Always Gets Up at 5 O'clock, kita akan belajar membuat kalimat sederhana berkaitan dengan kebiasaan sehari-hari.
Selain itu, kita juga akan banyak praktik cara penyebutan jam yang sudah kita pelajari pada unit-unit sebelumnya.
Sekarang coba buka buku halaman 113, teman-teman akan menemukan soal Let's Do Survey: Ask your friends using “What time do you . . .?”
Lalu, kita nanti akan membuat kalimat dari hasil survei tersebut.
Oia, struktur kalimat sederhana dalam Bahasa Inggris untuk menyebut kebiasaan sehari-hari adalah Simple Present Tense, ya. Rumusnya adalah:
Subjek + kata kerja (verb pertama) + objek + keterangan.
Selain itu, untuk menyebut jam dalam Bahasa Inggris, kita bisa menggunakan tiga cara di bawah ini:
Cara Menyebut Jam (Telling the Time)
1. Menggunakan O'Clock
Penyebutan jam yang pertama adalah penyebutan jam untuk waktu yang tepat. Contohnya, jam 09.00 yang dibaca dengan nine o'clock.
2. Menggunakan Half dan Quarter
Seperti dalam Bahasa Indonesia, kita juga bisa menyebutkan 30 menit dengan kata half atau setengah jam dan 15 menit dengan kata quarter atau seperempat jam. Misalnya 5.15 (dibaca quarter past five); 8.30 (dibaca half past eight); dan 10.30 (half past ten).
3. Menggunakan AM dan PM
Untuk membedakan waktu siang dan malam, maka Bahasa Inggris menggunakan keterangan AM dan PM dalam waktu mereka. AM adalah waktu antara jam 00.00 malam hingga 11.59 siang, sedangkan PM adalah waktu 12.00 siang hingga 11.59 malam.
Contohnya adalah 3.30 AM (half past three AM) dan 10.00 PM (ten o'clock PM). Contoh lainnya adalah 7.00 AM atau seven o'clock in the morning dan 11.30 AM atau half to eleven the afternoon.
Contoh Jawaban Let's Do Survey Halaman 113
Teman-teman, berikut ini adalah contoh kalimat tanya dan jawaban survei di halaman 113.
1. A: What time do you get up?
B: I get up at 5 o'clock.
Jawaban: He/she gets up at five o'clock in the morning.
2. A: What time do you take a bath?
Baca Juga: Cari Jawaban Soal Isian Look and Write Unit 9 Bahasa Inggris Kurikulum Merdeka Kelas 4 SD
B: I take a bath at 5.30.
Jawaban: He/she takes a bath at half past five in the morning.
3. A: What time do you have a breakfast?
B: I have a breakfast at 6.15.
Jawaban: He/she has breakfast at quarter past six in the morning.
4. A: What time do you go to school?
B: I go to school at 6.30.
Jawaban: He/she goes to school at half past six in the morning.
5. A: What time do you go to bed?
B: I go to bed at 9.45.
Jawaban: He/she goes to bed at quarter to ten in the night.
Baca Juga: Cari Jawaban Look and Write: Write a Sentence, Unit 9 Bahasa Inggris Kurikulum Merdeka Kelas 4 SD
----
Kuis! |
Apa beda half dan quarter? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR