Bobo.id - Tahukah teman-teman apa bedanya peredaran darah besar dan peredaran darah kecil?
Seperti yang kita ketahui, sistem peredaran darah manusia dibagi menjadi dua, yaitu peredaran darah besar dan peredaran darah kecil.
Apakah kamu tahu perbedaan peredaran darah besar dan peredaran darah kecil?
Yang membedakan perbedaan peredaran darah besar dan kecil adalah alirannya, apakah mengalir ke seluruh tubuh atau tidak.
Peredaran besar adalah sistem peredaran darah yang memompa darah ke seluruh tubuh dari bilik kiri jantung.
Sedangkan peredaran darah kecil tidak mengalir ke seluruh tubuh, melainkan mengalirkan darah ke paru-paru dari bilik kanan jantung.
Nah, sekarang kita cari tahu cara kerja peredaran darah besar dan peredaran darah kecil, yuk!
1. Peredaran Darah Besar
Nama lain dari peredaran darah besar adalah peredaran darah sistemik.
Sistem peredaran darah besar diawali dari bagian bilik kiri jantung yang memompa darah yang mengandung oksigen dan nutrisi melalui aorta (arteri utama) ke seluruh tubuh.
Jika kadar oksigen dalam darah sudah rendah atau hanya tersisa karbondioksida, maka darah akan terkumpul di pembuluh darah.
Baca Juga: Sistem Peredaran Darah pada Serangga, Ini Penjelasan Lengkapnya
Kemudian aliran darah masuk ke serambi kanan jantung dan masuk ke bilik kanan jantung.
Pada sistem peredaran darah besar ada dua pembuluh darah yang bekerja.
Pembuluh darah yang pertama adalah vena cava superior yang bertugas membawa darah dari kepala danlengan menuju jantung.
Pembuluh darah kedua adalah vena cava inferior yang membawa darah dari seluruh tubuh menuju jantung.
Jadi, peredaran darah besar berfungsi memompa darah dari jantung ke seluruh tubuh, kemudian kembali lagi ke jantung.
2. Peredaran Darah Kecil
Nama lain peredaran darah kecil adalah peredaran darah pulmonal.
Sistem peredaran darah kecil dimulai dari di bilik kanan jantung yang memompa darah rendah oksigen dipompa oleh arteri pulmonalis menuju paru-paru.
Arteri pulmonalis adalah pembuluh darah yang bertugas membawa darah ke paru-paru.
Pada sistem peredaran kecil ini karbon dioksida yang ada dalam darah dilepaskan ke saluran paru, dan akan keluar saat kita membuang nafas.
Saat mengeluarkan karbon dioksida, kita akan menghirup oksigen baru yang akan masuk ke aliran darah.
Baca Juga: 7 Penyakit yang Menyerang Organ Peredaran Darah Manusia
Kemudian mengalir melalui vena paru-paru dan serambi kiri jantung menuju bilik kiri jantung dan memulai kembali sistem perderan darah besar.
Jadi peredaran darah kecil berfungsi mengalirkan darah dari jantung ke paru-paru, lalu kembali lagi ke jantung.
Peredaran Darah Terbuka dan Tertutup
Selain peredaran darah besar dan peredaran darah kecil, ada juga jenis peredaran darah terbuka dan peredaran darah tertutup.
Apa perbedaan darah terbuka dan tertutup?
Ternyata, perbedaan darah terbuka dan terbuka dibedakan dari adanya pembuluh darah atau tidak.
Nah, sistem peredaran darah terbuka adalah aliran darah yang tidak selalu berada di dalam pembuluh darah.
Contohnya adalah sistem peredaran udang, siput, dan serangga
Sedangkan sistem peredaran darah tertutup adalah aliran darah mengalir di dalam organ pembuluh darah.
Contohnya adalah sistem peredaran manusia, katak, ikan, reptil, dan burung.
(Penulis: Sarah Nafisah/ Niken Bestari)
Baca Juga: Organ Peredaran Darah Kambing: Fungsi dan Cara Kerjanya
----
Kuis! |
Apa nama lain dari peredaran darah kecil? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Khusus di bulan Oktober 2022, ada diskon 10% untuk berlangganan semua majalah dari Media Anak Grid Network - Kompas Gramedia.
Untuk langganan:
Majalah Bobo: https://bit.ly/PROMOBOBOOKTOBER
Majalah Bobo Junior: https://bit.ly/PROMOBOJUNOKTOBER
Majalah Mombi SD: https://bit.ly/PROMOMOMBISDOKTOBER
Majalah Mombi TK: https://bit.ly/PROMOMOMBIOKTOBER
Source | : | Bobo |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR