Bobo.id - Salah satu fungsi perangkat ponsel adalah memudahkan kita untuk berhubungan dengan orang lain.
Melalui fitur telepon, pesan singkat, hingga aplikasi chat yang menggunakan internet, semuanya memudahkan kita untuk berkomunikasi.
Namun, semua fitur ponsel tidak akan berjalan baik tanpa adanya komunikasi data pada ponsel. Apakah komunikasi data pada ponsel yang sangat penting fungsinya ini? Yuk, kita pelajari di artikel ini.
Pengertian dan Cara Kerja Komunikasi Data pada Ponsel
Komunikasi data merupakan sebuah mekanisme pengiriman dan penerimaan data dari satu perangkat ke perangkat lain.
Komunikasi dengan ponsel, mulai mengirim pesan atau SMS (short message system), panggilan suara, koneksi internet, maupun mentransfer dokumen, ada mekanisme komunikasi data yang terjadi antara ponsel pengirim dan ponsel penerima.
Untuk dapat digunakan sebagai alat komunikasi, ponsel memerlukan suatu elemen jaringan seluler yang berperan penting sebagai pemancar dan penerima sinyal dari ponsel, yaitu BTS (Base Transceiver Station).
BTS adalah suatu infrastruktur telekomunikasi yang memfasilitasi komunikasi nirkabel antara perangkat komunikasi dan jaringan komputer. Dalam satu kota atau wilayah, terdapat banyak BTS.
Ponsel akan dilayani oleh BTS yang ada di sekitarnya, terutama yang paling dekat jaraknya.
Pelayanan ini akan berpindah secara otomatis, ketika ponsel sedang bergerak dari wilayah layanan BTS yang satu ke wilayah layanan BTS yang lain.
Itu sebabnya dalam bahasa Inggris, ponsel disebut mobile phone. Dalam keseharian kita, BTS ini biasanya disebut dengan tower pemancar sinyal.
Baca Juga: Diaktifkan saat Naik Pesawat, Apa Manfaat dan Dampak Negatif Fitur Mode Pesawat di HP?
Semakin banyak BTS dalam suatu wilayah, maka sinyal yang diterima ponsel akan semakin mudah dan besar.
Itulah kenapa di wilayah terpencil, sinyal akan susah kita dapatkan karena minimnya BTS yang dibangun.
Kekuatan Sinyal
Selain itu, kekuatan sinyal dari ponsel bergantung pada berbagai hal, yaitu
antara lain seperti berikut.
1. Jarak dari BTS
Jarak antara pemancar sinyal BTS dan penerima ponsel sangat menentukan kualitasnya. Makin dekat, akan makin kuat. Sebaliknya, jika ponsel dan BTS berada pada jarak yang berjauhan, sinyal akan makin lemah.
2. Material Bangunan
Material beton, baja, dan sebagian besar bahan bangunan lainnya sangat dapat menghalangi sinyal seluler.
Itulah mengapa saat kalian berada di ruang bawah tanah/ basement, ponsel tidak memiliki jalan untuk mencapai menara karena terhalang dinding beton/baja sehingga kekuatan sinyalnya lemah.
3. Halangan
Meskipun ponsel kalian berada sangat dekat dengan BTS, biasanya, halangan yang berada antara ponsel dan BTS juga akan memengaruhi sinyal pada ponsel.
Baca Juga: Pemerintah akan Matikan Jaringan 3G di Seluruh Indonesia, Ini Alasannya
Jika kalian berada pada ruang terbuka tanpa halangan apapun, sinyal ponsel akan kuat.
Namun, jika kalian berada di sebuah ruangan yang di dalamnya ada penghalang berupa tembok, besi, bangunan, sinyal akan lemah.
Coba kalian bandingkan sinyal ponsel ketika kalian berada di dalam ruangan dan di luar ruangan, meski berada pada jarak yang sama, kekuatan sinyal akan terasa berbeda.
4. Cuaca
Gelombang radio berjalan melalui atmosfer. Jadi, saat cuaca sedang buruk, akan dapat menghalangi sinyal.
Biasanya, ponsel kalian akan memiliki sinyal yang lebih baik pada hari yang cerah daripada saat hujan atau berkabut.
5. Pengguna Lain dalam Jaringan yang Sama
Menara seluler hanya dirancang untuk menangani sejumlah koneksi tertentu pada saat bersamaan.
Oleh sebab itu, jika dalam sebuah area BTS, ada banyak ponsel yang terhubung dengan BTS tersebut, kekuatan sinyal akan melemah.
Namun, untuk menyederhanakan, kekuatan sinyal dari ponsel, biasanya bergantung pada jarak ponsel dan BTS terdekat. Makin jauh jaraknya, sinyal akan makin melemah.
Teman-teman, itulah adalah penjelasan komunikasi data pada ponsel.
Sumber: Infomatika Kelas VIII. Vania Natali, dkk. 2021. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia
----
Kuis! |
Apa kepanjangan dari pemancari sinyal ponsel? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Khusus di bulan Oktober 2022, ada diskon 10% untuk berlangganan semua majalah dari Media Anak Grid Network - Kompas Gramedia.
Untuk langganan:
Majalah Bobo: https://bit.ly/PROMOBOBOOKTOBER
Majalah Bobo Junior: https://bit.ly/PROMOBOJUNOKTOBER
Majalah Mombi SD: https://bit.ly/PROMOMOMBISDOKTOBER
Majalah Mombi TK: https://bit.ly/PROMOMOMBIOKTOBER
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR