Bobo.id - Selain alarm, beberapa teman-teman pasti sering terbangun karena kokokan ayam jantan yang nyaring.
Ayam jantan dikenal selalu berkokok tepat pada pagi hari, sehingga menjadi pengingat banyak orang untuk bangun dan mulai beraktivitas.
Tapi kenapa ayam jantan selalu rutin berkokok di pagi hari, ya?
Ayam yang berkokok tentu sudah menjadi identitas atau ciri khas dari hewan tersebut.
Layaknya hewan lain, ayam memiliki banyak nada suara hingga suara nyaring yang dimiliki jenis ayam jantan.
Untuk waktu berkokok, ayam jantan memiliki beberapa waktu tertentu untuk melakukannya.
Berikut akan dijelaskan tentang rutinitas ayam jantan yang berkokok di pagi hari.
Alasan Ayam Jantan Berkokok di Pagi Hari
Menurut sebuah penelitian, ayam jantan ternyata memiliki semacam jam internal biologis dalam dirinya.
Hal itu lah yang mendorongnya untuk selalu berkokok pada pagi hari.
Bahkan dari penelitian itu juga diketahui bahwa ayam adalah jenis hewan yang benar-benar mengenal waktu, lo.
Baca Juga: Sudah Jadi Alat Transportasi Sejak Dulu, Mengapa Kuda Harus Memakai Sepatu? #AkuBacaAkuTahu
Selain itu, ayam juga termasuk hewan yang memiliki respon pada cahaya yang ada di sekitarnya.
Cahaya pagi yang terang akan memberikan respon tertentu pada ayam termasuk jenis ayam jantan.
Karena itu, alasan ayam jantan berkokok di pagi hari belum benar-benar diketahui.
Seorang peneliti menyebut, bahwa ayam jantan bisa jadi berkokok di pagi hari karena waktu biologis yang dimiliki atau justru karena rangsangan dari luar.
Salah satu rangsangan utama pada ayam jantan adalah cahaya terang di pagi hari.
Pernyataan itu diberikan, karena ada beberapa ayam jantan yang akan tetap berkokok saat mendapat pancaran sinar lampu yang terang.
Namun, sebenarnya ayam juga berkokok di waktu-waktu tertentu, seperti di siang hari yang terang.
Tapi dari semua penelitian, ayam jantan memang lebih aktif berkokok di pagi hari.
Jadi bisa disimpulkan hal ini terjadi karena adanya kombinasi antara jam sirkadian internal atau jam biologis dan rangsangan cahaya pagi.
Selain berkokok pada pagi hari, ayam jantan sebenarnya termasuk hewan yang menarik untuk diamati, lo.
Baca Juga: Kucing Terlihat Tidur Terus, Apa Penyebabnya? #AkuBacaAkuTahu
Keunikan Ayam Jantan
Ayam jantan dan betina akan bisa dengan mudah dibedakan dari bentuk fisiknya.
Pada ayam jantan, teman-teman akan menemukan bagian jengger atau bagian atas kepala yang lebih besar.
Selain itu, bagian dari gelambir ayam jantan juga lebih besar daripada ayam betina.
Jadi walaupun warna bulu dari ayam jantan dan betina sama, ada beberapa pembeda yang menjadi tanda.
Keunikan lain dari ayam jantan adalah sikapnya yang akan menjadi pelindung bagi sekelompok ternak yang mayoritas ayam betina.
Jadi tidak mengherankan bila para peternak ayam selalu meletakan satu ayam jantan dalam koloni ayam yang dipelihara.
Ayam jantan ini akan bertugas menjadi penjaga kelompok dari pemangsa yang menyerang.
Sebagai penjaga, hewan ini tentu memiliki alat untuk menyerang yang disebut dengan taji.
Taji adalah bagian tajam yang menonjol di bagian belakang pada kakinya yang akan berguna sebagai senjata.
Bagian taji ini akan selalu tumbuh sepanjang hidup ayam jantan, karena menjadi alat bertahan hidup.
Baca Juga: Keduanya Sama-Sama Cairan, Kenapa Air dan Minyak Tidak Bisa Bersatu? #AkuBacaAkuTahu
Selain berbagai keunikan tersebut, ayam jantan juga merupakan salah satu hewan nasional di Prancis, lo.
Hewan ini menjadi lambang untuk berbagai dekorasi bergaya pedesaan di Prancis.
Jadi jangan heran bila ada banyak gambar ayam jantan yang terukir di banyak benda di wilayah pedesaan Prancis.
Nah, itu tadi beragam informasi menarik yang bisa teman-teman peroleh saat banyak membaca.
Dengan banyak membaca berbagai jenis bacaan, teman-teman akan mendapatkan banyak pengetahuan termasuk tentang ayam jago yang unik.
#AkuBacaAkuTahu
Baca Juga: Jadi Hewan Darat Terbesar di Dunia, Apa yang Membuat Tubuh Gajah Besar? #AkuBacaAkuTahu
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud jam sirkadian? |
Petunjuk: cek di halaman 2! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | Kompas.com,Gridkids.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR