Bobo.id - Transportasi merupakan salah satu bidang yang terdampak akibat adanya globalisasi, teman-teman.
Globalisasi di bidang transportasi membuat banyak moda transportasi semakin canggih dan efisien.
Salah satu contoh globalisasi di bidang transportasi adalah munculnya mesin bermotor yang banyak digunakan masyarakat Indonesia.
Tidak berhenti pada mesin bermotor saja, perkembangan transportasi era globalisasi pun terus berjalan.
Sebelum mengetahui contoh globalisasi di bidang transportasi, kita cari tahu dulu pengaruh globaliasi di bidang transportasi, yuk!
Pengaruh Globalisasi di Bidang Transportasi
Transportasi merupakan pemindahan barang atau manusia dari tempat satu ke tempat yang lain.
Transportasi tentunya sangat penting dalam suatu negara mulai dari produsen, distributor hingga konsumen dalam melakukan aktivitas.
Setelah industrialisasi, barulah muncul beberapa penemuan baru pada alat transportasi, teman-teman.
Batas-batas wilayah dunia semakin tak tampak lagi dengan kecanggihan alat transportasi yang ada.
Sementara itu, mobilitas manusia juga kian banyak karena beragamnya alat transportasi yang digunakan.
Baca Juga: Pengertian dan 14 Contoh Globalisasi di Bidang Komunikasi dalam Masyarakat
Dengan adanya teknologi, manusia dapat mengangkut manusia atau barang dengan jumlah yang besar.
Contohnya seperti di masa lalu, untuk menjual hasil hutan dari Sumatra ke Jawa, masyarakat harus menggunakan kapal besar.
Lalu, kapal itu bersinggah di berbagai pelabuhan untuk beristirahat dan melakukan jual beli, teman-teman.
Saat itu, manusia memerlukan waktu berhari-hari bahkan sampai berbulan-bulan untuk memperoleh barang yang dibutuhkan.
Sementara itu di masa ini, manusia dapat memperoleh barang dan jasa dalam waktu yang singkat.
Kebutuhan kerajinan tangan dapat dipesan langsung dan bisa langsung didistribusikan lewat darat, air, dan udara.
Faktor Globalisasi di Bidang Transportasi
Beberapa faktor yang membuat globaliasasi di bidang transportasi makin berkembang, antara lain:
1. Manusia makin ingin perubahan karena mereka akan menuntut hidup yang lebih praktis.
2. Perkembangan teknologi ditandai dengan majunya sistem pendidikan.
3. Perkembangan di bidang telekomunikasi membuat perkembangan alat transportasi dapat diberitakan dengan cepat di seluruh dunia.
Baca Juga: 4 Upaya Agar Budaya Daerah Tidak Tergantikan dengan Budaya Luar Negeri, Cari Jawaban Kelas 5 SD
Contoh Globalisasi di Bidang Transportasi
1. Adanya mobil dan motor listrik sebagai bentuk perkembangan dari tenaga bensin.
2. Perkembangan angkutan umum kereta, contohnya MRT, LRT, dan KRL.
3. Adanya alat transportasi yang murah dan irit, seperti mobil low cost green car dan motor injeksi.
4. Munculnya transportasi murah dan irit membuat banyak masyarakat memiliki tranpsortasi pribadi.
5. Jarak tempuh antar daerah semakin terasa dekat dengan dibangunnya jalan tol.
6. Semakin berkembangnya jalur angkutan umum.
7. Dibangunnya jembatan yang menghubungkan antarpulau.
8. Semakin berkembangnya teknologi informasi yang membuat masyarakat dapat memesan tiket kendaraan umum dari mana saja.
9. Perkembangan transportasi umum yang semakin memadai, menarik, dan murah, sehingga mulai banyak diminati masyarakat.
10. Berkembangnya transportasi online yang dapat memudahkan mobilitas masyarakat.
Baca Juga: Perbedaan Ekonomi Masyarakat Sebelum dan Sesudah Adanya Globalisasi
11. Mudah mendapatkan barang dari luar kota atau luar negeri karena semakin mudahnya moda pengiriman barang.
12. Semakin berkembangnya alat transportasi laut yang memudahkan aktivitas ekspor dan impor.
13. Semakin banyak penemuan penting terkait transportasi laut, seperti penggunaan radar, radio, dan GPS.
14. Munculnya helikopter yang dapat menjangkau tempat terpencil.
15. Munculnya moda transportasi kereta cepat.
16. Adanya tol laut, yakni tol yang dibangun di atas permukaan laut.
17. Mobil yang menyediakan sistem kemudi otomatis.
Nah, itulah beberapa contoh globalisasi di bidang transportasi. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
Baca Juga: 5 Contoh Terjadinya Globalisasi di Bidang Sosial Budaya, Beserta Dampaknya
(Penulis: Jestica Anna)
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan transportasi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | Grid Kids,Adjar.id |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR