Bobo.id - Ada dua kata dalam bahasa Inggris untuk menerjemahkan sepak bola, yaitu football dan soccer.
Istilah football sering kita temukan dalam kepanjangan FIFA, Fédération Internationale de Football Association, atau AFC (Asian Football Confederation).
Kedua kata ini digunakan secara umum di berbagai negara di dunia, namun tidak dengan Amerika.
Orang-orang Amerika menggunakan istilah soccer untuk menerjemahkan sepak bola, bukan football.
Nah, kali ini Bobo akan mengajak kamu untuk mencari tahu alasan kenapa sepak bola di Amerika disebut soccer? Yuk, simak!
Perbedaan Soccer dan Football
Sejak abad ketiga Sebelum Masehi, orang Tiongkok sudah mengetahui cara bermain bola dengan menendang dan memasukkannya ke gawang.
Setelah mengalami perkembangan zaman, permainan sepak bola baru diresmikan di Inggris pada abad ke-19.
Pada 1863, Asosiasi Sepak Bola Inggris atau Football Association yang baru dibentuk, membuat beberapa peraturan baru, teman-teman.
Dalam peraturan itu, tertulis cara bermain sepak bola menurut Asosiasi Sepak Bola Inggris.
Namun selain sepak bola, ternyata ada olahraga lainnya yang saat itu juga banyak dimainkan, yaitu rugby football.
Baca Juga: Baru Tahu, Ternyata Ini Alasan Sepak Bola Jadi Olahraga Paling Populer di Dunia
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR