3. Miliki Banyak Penghargaan Individual
Sebagai pemain sepak bola terbaik, tentu akan ada banya penghargaan yang diperoleh kapten timnas Portugal ini.
Ia pernah meraih penghargaan FIFA Ballon d'Or sebanyak lima kali, yaitu tahun 2008, 2013, 2014, 2016, dan 2017.
Lalu ada juga penghargaan dari FIFA sebagai pemain terbaik pada tahun 2008 dan the best FIFA Men's Player pada tahun 2016 dan 2017.
Tidak lupa penghargaan Golden Shoes sebanyak empat kali pada tahun 2007, 2010, 2013, dan 2014.
Bahkan ia juga pernah memperoleh FIFA The Best Special Award pada tahun 2021 lalu.
Selain itu, masih ada banyak lagi penghargaan individu lain yang diperoleh Cristiano Ronaldo.
4. Disebut Sebagai Atlet yang Dicintai di Dunia
Kepopuleran Cristiano Ronaldo membuat sebuah penelitian dilakukan untuk melihat popularitas dari atlet ini.
Dikutip dari britannica.com, sebuah penelitian menyebut bahwa Cristiano Ronaldo adalah atlet yang paling dicintai di dunia selama puncak permainannya di dunia sepak bola.
Bahkan dengan popularitas yang tinggi ini, ia menjadi salah satu atlet yang memiliki kontrak seumur hidup dengan salah satu brand perlengkapan olahraga.
Baca Juga: Gurita hingga Kucing, Ini 5 Hewan yang Pernah Jadi Peramal di Piala Dunia
Source | : | britannica.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR