Gotong royong bisa dilakukan dalam bentuk kerja bakti membersihkan lingkungan, yang tentunya membuat banyak manfaat untuk semua orang bukan hanya satu pihak.
Selain itu, berbagai bentuk gotong royong lain juga akan memberikan beragam kebaikan bagi teman-teman.
Gotong royong yang dilakukan akan membantu meningkatkan rasa solidaritas dan kebersamaan di lingingkungan masyakarat atau di dalam keluarga.
Selain itu, gotong royong juga akan sangat membantu saat menyelesaikan sebuah pembangunan fasilitas umum, atau permasalahan lain yang membutuhkan banyak orang.
Dengan adanya banyak orang yang bekerja sama saat gotong royong, maka sebuah pekerjaan atau tujuan lain bisa lebih cepat terselesaikan.
Karena itu, gotong royong menjadi hal penting yang harus dilakukan bahkan oleh teman-teman.
Nah, itu tadi penjelasan tentang tentang gotong royong yang harus dilakukan karena memberikan banyak dampak baik bagi diri sendiri dan orang lain.
Baca Juga: 5 Nilai Penting Kerja Sama dan Gotong Royong sebagai Budaya Indonesia
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan gotong royong? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR