4. Pasar internasional, merupakan pasar jual beli barang dan jasa dengan cakupan seluruh dunia hingga mmeungkinkan transaksi antarnegara.
Untuk saat ini, platform penjualan online yang memungkinkan terjadinya jual beli lintas negara seperti Ebay, Alibaba, dan Amazon.
Pasar Menurut Fisik Pasar
Menurut bentuk fisiknya, pasar dibedakan menjadi dua jenis, yakni pasar konkret dan pasar abstrak.
1. Pasar konkret disebut juga dengan pasar nyata. Pasar konkret merupakan sarana bertemunya penjual dan pembeli secara langsung.
Contoh pasar konkret adalah Pasar Beringharjo Yogyakarta, Pekan Raya Jakarta, dan Pasar Prambanan.
2. Pasar abstrak, merupakan sarana bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi secara tidak langsung.
Baik penjual dan pembeli dapat melakukan transaksi melalui internet, brosur, telepon, dan lain sebagainya.
Contoh pasar abstrak adalah toko online Shopee, Tokopedia, dan Zalora.
Nah, itulah beberapa jenis pasar dalam rantai ekonomi. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
Baca Juga: 5 Fungsi Stratifikasi Sosial di Kehidupan Masyarakat Beserta Contohnya
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan pasar? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | ruangguru.com,Gramedia.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR