Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu melihat burung macaw di kebun binatang?
Burung macaw (Psittacidae) terkenal karena bulunya yang berwarna cerah dan indah. Mereka adalah anggota keluarga burung beo.
Burung beo sudah terkenal sejak dulu sebagai burung yang dapat menirukan suara manusia.
Burung beo menghasilkan suara dengan organ yang disebut syrinx yang terletak tepat di atas paru-paru mereka di saluran pernapasan.
Ada lebih dari 370 jenis burung beo, namun burung macaw adalah burung beo yang terbesar.
Berat burung macaw bisa mencapai sekitar 4 pon atau 1,8 kilogram. Ini termasuk ukuran yang besar dan kuat untuk seekor burung.
Burung macaw terbesar, yaitu Hyacinth Macaw bahkan berukuran panjang mencapai 3,5 kaki atau 107 sentimeter dari paruh hingga ekornya.
Jika sedang mengembangkan sayapnya, ukuran burung macaw mencapai 152,4 sentimeter!
Macaw Juga Bisa Bicara
Sama seperti kebanyakan jenis beo, burung macaw juga memiliki kemampuan untuk meniru ucapan atau suara.
Hanya saja, yang bisa diucapkan macaw dari paruh kecilnya adalah frasa-frasa pendek atau potongan lagu yang tidak terlalu jelas.
Baca Juga: Unik, Burung Liar Yatim Piatu Ini Tak Lupa Balas Budi pada Orang yang Telah Merawatnya
Beberapa jenis burung macaw memiliki paruh yang kuat hingga dapat memecahkan tempurung kelapa dengan paruh tersebut.
Contohnya adalah Hyacinth Macaw, disebut sebagai burung macaw raksasa yang penyayang.
Ia bisa menjadi burung yang lembut dan penuh kasih sayang jika dirawat dari bayi hingga dewasa dengan tanggung jawab.
Paruh yang kuat ini digunakan untuk melindungi dirinya dari bahaya dan serangan musuh.
Bisa Hidup Lama
Sebagai jenis burung beo terbesar, burung macaw memiliki banyak spesies atau varietas yang tersebar di berbagai belahan dunia.
Ukuran burung macaw pun juga beragam. Burung macaw terkecil, yaitu Macaw Mini berukuran sekitar 12 inci atau 30,48 sentimeter.
Namun, yang paling menonjol, apapun jenis burung macaw (kecuali burung Hyacinth Macaw) memiliki lingkaran kulit di sekitar mata mereka.
Burung macaw yang dipelihara dengan baik oleh manusia, diperkirakan dapat hidup mencapai 60 tahun bahkan lebih dari 80 tahun.
Burung macaw membutuhkan perawatan yang khusus dan kesabaran supaya dapat mempertahankan umurnya.
Beberapa contoh burung macaw yang bisa berumur panjang adalah burung macaw biru dan burung macaw emas.
Baca Juga: Bisa Terbang Tinggi di Bumi, Apakah Burung Juga Bisa Terbang di Ruang Angkasa?
Sayangnya, burung-burung ini terancam punah karena perusakan habitat dan perburuan yang dialkukan manusia.
Burung Diurnal
Burung macaw adalah jenis burung diurnal, atau hewan yang aktif di pagi atau siang hari.
Tidak seperti hewan nokturnal, burung diurnal memiliki waktu tidurnya ketika malam hari, namun ia tidur sambil berjaga-jaga.
Burung berjaga-jaga dari ancaman dan serangan pemangsa ketika lingkungan sekitarnya gelap.
Di malam hari, burung-burung diurnal biasanya bersembunyi di rongga-rongga pohon supaya para pemangsa tidak bisa mencapainya.
Mereka juga bisa tidur di sangkar-sangkar yang mereka sembunyikan di dahan pohon yang sulit dijangkau.
----
Kuis! |
Ada berapa jenis burung beo? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR