Buat campuran dua sendok teh cuka apel dengan 170 mililiter air bersih untuk obat kumur alami.
Gunakan obat kumur ini selama 30 detik, lalu bilas dengan air bersih, dan sikat gigi sampai bersih.
Tapi ingat, cuka apel bersifat asam sehingga bisa merusak gigi. Pastikan menggunakannya dalam waktu yang singkat dan bersihkan sisanya sampai tuntas agar tidak merusak gigi.
5. Makan Buah dan Sayur yang Tinggi Kandungan Air
Cara memutihkan gigi kuning yang membandel dan mendapatkan bonus kesehatan adalah makan buah dan sayur dengan kandungan air tinggi.
Buah dan sayur yang banyak mengandung air dapat membantu menjaga kesehatan gigi, sekaligus membersihkan gigi dan gusi dari plak penyebab gigi kuning.
Mengunyah buah dan sayur yang renyah dapat meningkatkan produksi air liur, membersihkan sisa makanan yang tertempel di gigi, dan menghilangkan asam penyebab gigi kuning.
Itu penjelasan tentang cara memutihkan gigi dengan bahan alami yang mudah dilakukan.
(Penulis: Mahardini Nur Afifah/Amirul Nisa)
----
Kuis! |
Apa penyebab gigi bisa menguning? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Seperti Apa Tradisi Pasar Apung di Kalimantan? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,hellosehat.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR